Wisata alam Hutan Pinus di Bogor memiliki daya tarik tersendiri. Datang ke destinasi rekreasi ini sangat baik untuk wisatawan yang ingin self healing. Sebab pemandangan alam masih terjaga dengan baik. Di kelilingi banyak pohon pinus menjulang tinggi memberikan sensasi segar udara sekitar. Anda di jamin akan betah berlama-lama selama berkunjung.
Rekreasi ke wisata Hutan Pinus bukan berarti pengunjung hanya melihat pepohonan rindang saja. Apalagi di kota hujan memiliki banyak destinasi hutan pinus yang menawarkan fasilitas super lengkap. Fasilitas yang tersedia sangat menunjang keseruan ketika berlibur. Semua kebutuhan tersedia seperti spot foto berkualitas, sarana olahraga, outbound, dan lain-lain.
Kelengkapan fasilitas di wisata alam Bogor layak dikunjungi. Fasilitas yang ada memungkinkan banyak kegiatan menarik yang bisa Anda lakukan. Bepergian bersama rekan atau keluarga di jamin akan menambah keseruan liburan. Lebih jauh, berikut rekomendasi hutan pinus favorit di Bogor yang wajib Anda di kunjungi.
Daftar Konten
1. Hutan Pinus Gunung Pancar
Pilihan pertama yang harus Anda kunjungi ialah Hutan Pinus Gunung Pancar. Wisata rekreasi ini pantas direkomendasikan mengingat pemandangan alamnya terbilang sangat indah. Pepohonan pinus yang tumbuh rindang berhasil dipadukan dengan desain trek jalan,ayunan, desain jembatan,rumah pohon, gazebo, serta lokasi satwa langka.
Daya tarik utama dari Hutan Pinus ini berada di udara yang sangat sejuk. Selain karena pepohonan rindang, kesejukan juga berasal dari wisata alam ini berasal. Hal itu mengingat lokasi hutan ini berada di puncak Gunung Pancar. Ketinggian gunung mencapai 800 mdpl sehingga udara sekitar sangat sejuk dan cocok untuk lokasi camping.
Camping di sekitar wisata alam cantik ini akan menjadi aktivitas yang seru. Terlebih lagi ada banyak fasilitas yang bisa di nikmati. Trek jalan yang semakin dipermudah membuatnya banyak dimanfaatkan sebagai area untuk olahraga lari ataupun bersepeda. Selama berkunjung Anda juga dapat melihat satwa langka yang bisa dijumpai di sini.
Satwa di sini memang masih sangat terjaga dengan baik. Munculnya banyak satwa juga dapat menjadi wisata edukasi untuk anak. Terhitung beberapa hewan langka di hutan pinus ini antara lain jalak, cucak kutilang, surili, owa Jawa, enggang, monyet dan masih banyak lagi. Melihat banyak hewan tersebut akan menjadi wisata edukasi yang bagus untuk anak.
Setelah lelah dengan banyak aktivitas, pengunjung dapat bersantai sejenak di beberapa warung makan yang tersedia. Pilihan menu lengkap akan menjadi kelebihan tersendiri untuk pengunjung. Selain itu, terdapat pula toko suvenir di sekitar area lokasi. Banyak penjual menyediakan makanan khas seperti talas Bogor dan masih banyak makanan yang lain.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Karang Tengah, Desa. Karang Tengah, Kec. Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat. |
2. Hutan Pinus Catang Malang
Selama datang ke Bogor jangan lupa untuk mampir ke Hutan Pinus Catang Malang. Wisata rekreasi cantik ini menyajikan pemandangan indah dan sejuk. Apalagi Catang Malang berada di ketinggian sekitar 1000 sampai 1200 mdpl sehingga udara sekitar jelas akan terasa sejuk. Perjalanan menuju destinasi pun akan lebih menarik melihat pemandangan sekitar.
Fasilitas di Hutan Pinus Catang Malang terbilang lengkap. Fasilitas umum seperti area parkir, toilet dan kamar ganti jelas tersedia. Jadi wisatawan yang hendak berkegiatan seru tidak perlu khawatir untuk menemukan lokasi ganti. Terdapat pula berbagai pilihan warung makan yang siap menjadi tempat untuk mengisi perut setelah melakukan banyak aktivitas.
Berbeda dari tempat lain, wisata rekreasi ini tidak hanya dikelilingi oleh hutan pinus. Melainkan ada pula pepohonan lain yang tumbuh tinggi seperti pohon jati. Di sekitaran Anda juga dapat melihat pemandangan memikat seperti perkebunan dan persawahan yang luas. Melihat banyak pemandangan indah jelas akan memanjakan mata pengunjung.
Ada berbagai macam pilihan aktivitas yang bisa dilakukan di Catang Malang. Keberadaan yang terletak di ketinggian membuat wisata alam ini begitu pas untuk dijadikan tempat camping. Nuansa berlibur akan begitu terasa. Apalagi kerap terjadi kabut menyelimuti sehingga menumbuhkan keseruan selama Anda menginap.
Kegiatan lain seperti jogging atau bersepeda juga merupakan kegiatan favorit. Trek yang menantang jelas seru untuk dilewati. Apalagi selama perjalanan Anda akan melihat keindahan pemandangan alam sekitar. Jangan lupa untuk mengabadikan momen liburan dengan berswafoto di wisata alam indah nan cantik ini.
Harga Tiket: Rp 10.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Area Sawah/Kebun, Desa. Sumberputih, Kec. Wajak, Kab. Malang, Jawa Timur. |
3. Hutan Pinus Cibereum
Destinasi ketiga datang dari Hutan Pinus Cibereum. Destinasi indah nan cantik ini direkomendasikan untuk Anda yang ingin berlibur tanpa harus pergi jauh. Sebab letak wisata alam ini sangat mudah di akses oleh wisatawan. Dari ibukota Jakarta saja jarak yang ditempuh tidak terlalu jauh. Jadi akan menjadi kelebihan tersendiri untuk dikunjungi.
Lokasi yang strategis menjadi daya tarik tersendiri dari wisata alam ini. Apalagi pemandangan alam yang ditampilkan sangat memukau. Pepohonan pinus menjulang tinggi memperindah destinasi. Suasana segar dan sejuk pun tidak terelakan lagi. Adapun wisatawan akan di buat semakin betah dengan banyak aktivitas yang bisa dilakukan.
Berada di hiruk pikuk perkotaan bukan menjadi alasan untuk tidak berlibur. Sebab Hutan Pinus Cibereum dapat menjadi solusi dengan lokasinya yang tak jauh dari perkotaan. Wisata alam ini juga dikenal sebagai pusat aktivitas kreatif. Ada banyak kegiatan bisa dilakukan seperti memanah, outbound, bersepeda, ATV, berkuda, dan berkemah
Pilihan aktivitas yang tersedia memang memanjakan wisatawan. Pengunjung dapat memilih sesuai dengan keinginan. Jangan khawatir bila masih belum ahli dengan beberapa kegiatan di atas. Seperti contohnya berkuda atau memanah maka selama aktivitas Anda akan di dampingi dengan ahli langsung untuk membimbing dan menjaga keselamatan.
Aktivitas berupa bersepeda dan ATV juga sangatlah seru. Wisatawan dapat berkeliling melewati medan yang menantang. Keseruan akan begitu terasa dengan menaklukan setiap perjalanan. Berkeliling di tempat yang indah jelas bikin betah siapa saja yang datang. Tersedia pula camping ground untuk Anda yang gemar melakukan aktivitas seru tersebut.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Desa. Cibeureum, Kec. Cilimus, Kab. Kuningan, Jawa Barat. |
4. Hutan Pinus Loji
Rekomendasi berikutnya datang dari Hutan Pinus Loji. Berbeda dari yang lain, wisata alam ini sangat cocok untuk Anda yang suka tantangan. Bagaimana tidak, pengunjung tidak akan langsung sampai ke lokasi tujuan. Perlu memarkirkan kendaraan terlebih dahulu untuk kemudian berlanjut dengan perjalanan kaki melewati trek yang telah disediakan.
Trekking menuju hutan hits ini menjadi keseruan lain. Apalagi medan yang dilewati terbilang curam sehingga pastikan wisatawan terus berhati-hati selama perjalanan. Pastikan pula untuk gunakan pakaian dan sepatu yang nyaman sebagai penunjang. Jangan lupa untuk membawa bekal berupa minuman atau makanan yang bisa di konsumsi ketika beristirahat.
Meski perjalanan terbilang menantang namun Anda tidak akan bosan. Sebab pemandangan alam sekitar sangat bagus. Beberapa medan bahkan terlihat instragamable. Setelah sampai tujuan, rasa lelah akan segera hilang. Pemandangan alam Hutan Pinus Loji amat indah. Pepohonan pinus tinggi menambah nuansa sejuk menyegarkan dan bikin nyaman.
Daya tarik lain dari wisata alam cantik ini ialah wisatawan dapat bertemu langsung dengan burung Elang. Kawasan wisata memang kerap terdapat satwa langka melintas. Bahkan ada kandang Elang yang kerap menjadi objek favorit pengunjung untuk berfoto. Menariknya lagi tak jauh dari lokasi juga terdapat sebuah air terjun yang bisa dijadikan tempat mampir.
Selama berada di Hutan Pinus Loji, wisatawan tidak akan mudah bosan. Banyak aktivitas bisa dilakukan untuk menambah keseruan. Bercamping di wisata alam ini juga sangat di rekomendasikan. Anda dapat mendirikan tenda dan memasang hammock untuk semakin menikmati momen berlibur sembari melihat keindahan pohon pinus.
Bila tertarik datang ke hutan indah nan cantik ini ada beberapa tips yang harus diperhatikan. Misalnya untuk selalu berhati-hati selama perjalanan. Gunakan pula alas kaki yang nyaman sebagai penunjang dan tidak licin. Pastikan pula untuk datang saat musim kemarau agar perjalanan lebih mudah di akses.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Ds. Celeng, Desa. Tulungrejo, Kec. Gandusari, Kab. Blitar, Jawa Timur. |
5. Hutan Pinus Puncak Jahim Ciamis
Hutan Pinus Puncak Jahim menyajikan konsep liburan yang lain dari pada lain. Sebab wisata alam ini banyak dimanfaatkan pengunjung ketika tengah berada perjalanan jauh. Lokasi wisata indah ini memang tak jauh dari jalan sehingga ada banyak pengendara memilih mampir. Apalagi di tengah pepohonan pinus menimbulkan udara sejuk menyegarkan.
Daya tarik utama dari wisata rekreasi ini terletak di mudahnya untuk di akses. Tidak jauh dari jalan maka pengunjung dapat langsung menikmati keindahan alam. Wisatawan tidak perlu lagi untuk melakukan perjalanan lebih jauh. Tidak salah ada banyak pengunjung yang berdatangan entah untuk berlibur atau beristirahat sejenak.
Popularitas Puncak Jahim terbilang terus meningkat. Hal itu terlihat dengan destinasi yang kerap ramai di kunjungi wisatawan. Apalagi terdapat pula situs bersejarah berupa Batu Panjang. Anda akan melihat sejumlah batu berukuran besar dengan berbagai bentuk dan posisi. Ada batu yang berdiri tegak, ada pula yang terlentang.
Pengunjung yang datang memilih hutan Pinus Puncak Jahim ini sebagai spot foto menarik. Apalagi pemandangan alam masih sangat asri terjaga dengan baik. Kerap ditemukan juga wisatawan yang sengaja datang bersama keluarga atau rekan sembari membawa bekal. Bersantai di tempat cantik nan indah ini memang menjadi aktivitas yang menarik.
Itulah beberapa pilihan wisata alam Hutan Pinus yang hits di Bogor. Setiap destinasi memiliki kelebihan masing-masing. Soal keindahan tentu tidak terbantahkan terlebih lagi fasilitas juga tersedia dengan lengkap. Beragam jenis aktivitas siap menemani liburan Anda. Jangan lupa pula untuk tetap menjaga kebersihan di area wisata alam agar terus terjaga dengan baik.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Cikijing-Panjalu, Desa. Cintaasih, Kec. Cingambul, Kab. Majalengka, Jawa Barat. |