Yogyakarta merupakan tempat beragam destinasi wisata menarik, mulai dari wisata sejarah hingga wisata pantainya, seperti Pantai Sadranan di Gunung Kidul. Pantai cantik ini memiliki pasir yang lembut, pulau karang unik dan pepohonan hijau nan rimbun.
Harga Tiket: Rp 10.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Pule Gundes II, Kec. Tepus, Kab. Gunung Kidul, DI Yogyakarta. |
Kota Yogyakarta memiliki banyak sekali pantai yang indah. Setiap pantai di kota ini memiliki keunikan dan ciri khasnya masing-masing salah satunya Gunung Kidul. Pantai Sadranan ini adalah salah satu pantai yang digemari banyak pengunjung. Selain pemandangan pantai yang indah, pantai ini sudah mulai difasilitasi berbagai sarana untuk wisatawan. Akan sangat disayangkan apabila Anda melewati berkunjung kesini.
Daya Tarik Wisata Pantai Sadranan
Pantai Sadranan seperti harta karun indah yang akan Anda temukan di Kota Yogyakarta. Saat beberapa waktu lalu Pantai Nglambor mulai populer sebagai pantai dengan wisata snorkeling di area Gunung Kidul, ternyata masih ada tumpukan harta karun lain disana. Gunung Kidul masih menyembunyikan surga berupa pesona pantai yang menakjubkan.
Sama seperti pantai-pantai lain di kawasan ini, Sadranan juga mempunyai pasir yang putih dengan dikelilingi karang koral di dekat bibir pantai. Suasana pantai yang seperti ini akan mengingatkan Anda pada pantai terkenal seperti Pantai Kuta di Bali dan Pantai Mandalika di Lombok.
Namun pantai di lokasi ini terbilang masih sepi dari pengunjung dan memiliki ombak yang relatif tenang karena adanya pulau kecil dan gugusan karang di depan pantai yang akan memecah ombak. Dengan kondisi pantai yang seperti ini Anda akan dapat menikmati suasana alam di pantai dengan tenang dan sangat damai.
Selain pasir putihnya yang halus lembut dan pemandangan karangnya yang indah, di sekeliling pantai ini juga ditumbuhi dengan pepohonan yang cukup lebat. Akan sangat nyaman rasanya bila Anda dapat bersantai di pasir pantai dibawah pohon yang sejuk ini. Hembusan angin sejuk pantai akan merilekskan pikiran Anda.
Terdapat sebuah cerita yang menjadi legenda Pantai Sadranan ini. Konon dahulu kala diadakan acara upacara adat nyadran yang selalu dilakukan penduduk sekitar pantai. Nyadran adalah sebuah ritual sedekah laut sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan atas limpahan rezeki, rahmat, dan sebuah doa agar hasil tangkapan ikan dapat lebih melimpah kedepannya.
Tak hanya wisata pantai ini saja, dalam radius 5 km dari pantai ini Anda dapat menemukan berbagai pantai lain yang tentunya tak akan kalah indah. Terdapat Pantai Slili, Pantai Krakal, dan Pantai Sundak yang begitu dekat kurang dari 1 km dari Pantai Sadranan ini. Anda tidak akan bosan dengan mengelilingi semua pantai ini.
Jika Anda berjalan lebih jauh lagi, Anda akan menemukan Pantai Indrayanti, Pantai Pok Tunggal, dan Pantai Drini yang jaraknya hanya sekitar 5 km dari Sadranan. Dalam radius 13 km dari lokasi pantai ini terdapat wisata Goa Jombang yang sangat cocok bagi Anda yang menyukai obyek wisata pecinta alam.
Alamat dan Cara Menuju Lokasi
Pantai cantik ini berlokasi di Dusun Pulegundes II, tepatnya di Desa Sidoarjo, Kecamatan Tepus, Gunung Kidul. Anda dapat mencapai pantai ini dengan menempuh jarak sekitar 66 km dari Stasiun Tugu Yogyakarta dengan waktu tempuh selama 1 jam 55 menit. Tentu Anda tidak akan kesulitan mencapai lokasi karena pantai ini sudah dikenal masyarakat sekitar.
Untuk tiba di Pantai Sadranan, Anda dapat menempuh rute ini. Dimulai dari Stasiun Yogyakarta Anda dapat menuju ke arah Piyungan, Patuk, Sambipitu, Lanud Gading, lalu kemudian Anda ambil jalur lurus menuju Bundaran Tugu BPD. Anda dapat mengambil jalan ke arah Jalan Baron hingga ke Tanjung Sari sebagai rute menuju lokasi pantai berikutnya. Dari sini tujuan sudah sangat dekat.
Tidak hanya berangkat dari Kota Yogyakarta saja, pantai ini juga dapat Anda capai dari Kota Klaten dengan melewati rute Cawas, Semin, Watukelir, Karangmojo, lalu menuju Tanjungsari. Anda harus menempuh jarak sekitar 70 km dengan waktu tempuh sekitar 1 jam 55 menit. Ternyata pantai ini juga cukup dekat dengan Klaten.
Harga Tiket Masuk Pantai Sadranan
Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal untuk menikmati dan berlibur di pantai ini. Tiket masuk yang dikenakan untuk masuk ke kawasan wisata ini relatif sangat murah Biaya tambahan saat berkunjung ke pantai ini adalah biaya parkir, Parkir untuk sepeda sekitar 2.000 dan untuk mobil dikenakan biaya parkir kurang lebih 5 ribu rupiah.
Pantai ini terbuka selama 24 jam bagi Anda yang ingin memasukinya. Jadi tak perlu khawatir apabila Anda yang melakukan perjalanan namun baru bisa sampai di lokasi saat hari sudah gelap. Pantai ini cukup ramai karena dekat dengan pemukiman penduduk dan tersedianya penginapan untuk Anda menginap.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan
1. Mendayung Perahu Kano
Tak hanya memberikan pemandangan alam pantai yang indah saja, Anda juga dapat menikmati wahana wisata dengan mengendarai Kapal Kano yang memang disewakan untuk para pengunjung. Anda yang memiliki hobi bermain kano tentu akan senang berkunjung ke pantai ini. Anda yang belum pernah mencoba wahana ini tentu pantai ini akan menjadi rekomendasi yang tepat.
Ombak yang cukup tenang di Pantai Sadranan sangat cocok digunakan untuk bermain kano. Terutama bagi Anda yang masih pemula dan baru pertama kali ingin mencoba menaiki kapal kano ini. Air laut dan ombak di pantai ini sangat aman untuk Anda saat bermain kano. Anda hanya perlu membayar sewa peralatan kano sebesar 50 ribu rupiah tanpa batas jam pemakaian.
2. Snorkeling
Snorkeling juga menjadi wahana wisata yang menarik dilakukan. Bagaimana tidak, Anda dapat menyaksikan dan menikmati pemandangan bawah laut Pantai Sadranan yang dihiasi beraneka macam terumbu karang dan beragam biota laut lainnya. Tentu Anda akan mendapati pemandangan bawah laut yang sangat indah dan memanjakan mata.
Hanya dengan membayar sekitar 50 ribu rupiah Anda sudah mendapatkan satu paket peralatan snorkeling yang lengkap. Paket peralatan yang akan Anda dapatkan tersebut terdiri dari snorkel dan juga masker, pelampung, dan juga sepatu khusus untuk melakukan snorkeling. Bagi Anda pecinta snorkeling wajib sekali mencoba wahana ini.
Saat air sedang surut adalah waktu yang pas untuk melakukan snorkeling di area pantai ini. Waktu surut di pantai ini adalah pada saat pagi sekitar pukul 06.00 – 08.00 dan sore hari sekitar pukul 16.00 – 18.00. Banyak wisatawan yang memilih snorkeling di sore hari karena ingin menikmati sunset pantai.
3. Camping Ground dan Api Unggun
Dalam kawasan Pantai Sadranan terdapat area kosong yang cukup luas yang dapat dimanfaatkan pengunjung untuk mendirikan tenda camping dengan menikmati api unggun. Dengan mendirikan tenda ini, Anda dapat menikmati suasana pantai dengan nyaman hingga malam hari ditemani hangatnya api unggun.
Anda juga tak perlu repot membawa peralatan camping karena di pantai ini disediakan fasilitas penyewaan tenda yang bisa memuat 4 orang dengan harga sekitar 50 ribu rupiah saja. Pengunjung harus tetap memperhatikan kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan demi menjaga keasrian pantai.
4. Menikmati Sunset dan Sunrise
Keindahan pantai ini akan berada di puncak saat memasuki waktu sunset maupun sunrise. Dari satu titik tempat ini Anda dapat menikmati sunset dan sunrise yang menakjubkan di satu tempat saja. Dua momen ini adalah saat yang terbaik untuk mengabadikan momen dengan berfoto ria.
Proses tenggelamnya matahari di waktu sunset diikuti dengan perubahan warna langit hingga berubah menjadi langit malam akan terlihat begitu menakjubkan disini. Tak kalah indah proses terbitnya matahari di waktu sunrise juga sangat indah karena cahaya mataharinya akan berwarna kuning keemasan dengan kilau air lautnya.
5. Berjemur di Tepi Pantai
Anda dapat menikmati keindahan Pantai Sadranan dengan bermalas-malasan karena di tempat ini sudah difasilitasi dengan payung cantik. Anda dapat menyewa payung ini dengan harga sekitar 30 ribu hingga 50 ribu rupiah. Dengan payung ini Anda dapat menikmati suasana pantai dengan tiduran di bawahnya agar dapat berjemur ke arah matahari.
Kegiatan berjemur ini tentu akan menjadi sangat menyenangkan. Apalagi bila Anda sedang berada di jam dimana matahari bersinar dengan hangat dan nyamannya. Di pagi hari dan di sore hari Anda akan merasakan hangatnya sinar matahari menyentuh kulit Anda beralaskan pasir pantai yang lembut dan nyaman untuk Anda bersantai.
Fasilitas Penunjang di Pantai Sadranan Jogja
Anda tidak perlu khawatir saat akan mengunjungi pantai ini, karena fasilitas yang disediakan di pantai ini sangat lengkap. Mulai dari lahan parkir yang sangat luas, toilet dan mushola untuk Anda beribadah, warung-warung makan dengan aneka menu khas yang ditawarkan, bahkan beberapa pedagang oleh-oleh dan pernak pernik lain juga tersedia.
Di Pantai Sadranan ini juga sudah disediakan tempat menginap bagi Anda yang ingin bermalam disini. Terdapat berbagai tempat singgah mulai dari hotel, villa, hingga homestay di tempat ini. Fasilitas yang ditawarkan di tempat menginap ini sangat bervariasi tergantung harga yang ditawarkan.
Karena pantai ini adalah lokasi yang menjadi favorit para wisatawan, maka sangat disarankan bagi Anda yang ingin bermalam untuk membooking penginapan ini terlebih dahulu. Penginapan di tempat ini sudah tersedia di berbagai situs wisata sehingga Anda bisa memesan kamar disini secara online.
Dengan menginap di tempat ini Anda akan lebih menikmati waktu istirahat Anda ditemani pemandangan malam pesisir yang begitu memukau. Tentu momen ini akan sangat baik untuk digunakan sebagai momen berkumpul bersama keluarga dan orang-orang tersayang Anda.
Beberapa penginapan di dekat Pantai Sadranan yaitu Bungalo Bambu Sadranan, Penginapan Bob Home, Sadranan Resto & Penginapan, Sumatri Cottages, dan Penginapan Wilujeng. Terdapat juga Penginapan Machiko, Penginapan Slili, Rimba Stay Sandaran, Hotel Asmara, Shakuntala, dan masih banyak tempat lain yang bisa Anda pilih.
Harga yang ditawarkan untuk penginapan ini juga cukup terjangkau yaitu dengan kisaran harga 200 ribu per malamnya. Meskipun dikelola oleh masyarakat lokal dan masih terbilang standar, namun fasilitas yang ditawarkan sudah cukup lengkap dengan tempat yang nyaman.
Rata-rata penginapan tersebut berada di atas bukit sehingga Anda dapat menyaksikan view pantai ini yang luas dan pantai-pantai lain di sekitarnya dari atas sana. Tentu Anda bisa sedikit membayangkan bagaimana indah dan nyamannya suasana disana dipadu dengan semilir angin pantai yang berhembusan.
Itulah beberapa alasan mengapa Pantai Sadranan ini termasuk pantai yang sangat direkomendasikan untuk Anda kunjungi saat Anda berada di Yogyakarta. Jangan sampai Anda menyesal karena melewatkan momen kesempatan berkunjung ke pantai yang begitu eksotis ini. Nikmati hari libur Anda bersama keluarga di surga dunia ini.