Bagi Anda yang sedang berada di Magelang, tak lengkap rasanya jika tidak berwisata saat malam hari. Hal ini dikarenakan terdapat beberapa destinasi wisata yang sangat cocok untuk Anda kunjungi ketika malam hari. Bahkan Anda pun bisa menghabiskan waktu semalaman bersama keluarga atau sahabat di lokasi tersebut. Untuk Anda yang ingin tahu, simak rekomendasi objek wisata malam yang hits di Magelang disini.
1. Kuliner Kartika Sari
Jika Anda ingin menyantap makan malam dan masih bingung memilih tempat yang pas, maka saat berada di Magelang, Anda pun bisa mencoba mengunjungi Kuliner Kartika Sari yang berada di daerah Magersari ini. Tempat wisata kuliner ini buka hingga pukul 11 malam. Sehingga Anda pun bisa bersantai sembari mencicipi makanan di lokasi satu ini.
Disini, Anda pun bisa melihat sisi kota Magelang di malam hari. Tentunya menikmati suasana malam di kota Magelang memang sangat pas untuk berkulineran. Untuk itu, Anda pun bisa datang di Kuliner Kartika Sari untuk menghabiskan waktu malam Anda bersama dengan orang orang terdekat.
Pujasera satu ini memang telah cukup terkenal di daerah Magelang. Disini, Anda pun akan mendapati banyak muda mudi yang sedang nongkrong atau mencicipi menu menu yang ada di lokasi satu ini. bagi Anda yang memang doyan makan sekaligus hangout, tak ada salahnya untuk menghabiskan malam di tempat kuliner satu ini.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Tidar, Kemirirejo, Magelang Tengah, Magersari, Kec. Magelang Selatan, Kota Magelang, Jawa Tengah. |
2. Ketep Pass
Jika kulineran di malam hari sudah menjadi hal yang biasa bagi Anda, maka Ketep Pass mungkin dapat menjadi destinasi wisata malam yang wajib Anda singgahi di Magelang. Hal ini dikarenakan di lokasi satu ni, Anda pun akan disuguhkan dengan pemandangan alam dan kota Magelang yang sangat indah.
Jika Anda ingin melihat kota Magelang dari ketinggian, maka lokasi satu ini dapat menjadi jawabannya. Di puncak bukit yang memiliki ketinggian yakni sebesar 1200 mdpl ini, Anda pun akan bisa mendapatkan panorama alam yang bagus, terutama di malam hari. Suasana alam yang indah, lampu kota yang gemerlap berhiaskan bintang akan menjadi hal yang Anda temukan disini.
Bagi Anda yang sedang mencari tempat berlibur sekaligus menikmati alam dengan suasana yang sejuk, tentu saja Ketep Pass akan menjadi salah satu destinasi yang bisa untuk Anda kunjungi. Sebelum malam menjelang, Anda juga bisa sekaligus hunting sunset di lokasi yang sangat indah ini.
Harga Tiket: Rp 7.500; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Blabak-Boyolali No.KM. 16, Ketep, Kec. Sawangan, Kab. Magelang, Jawa Tengah. |
3. Taman Badaan
Menghabiskan waktu malam di taman memang dapat menjadi pilihan yang tepat bagi sebagian orang. Hal ini dikarenakan di tempat satu ini, Anda pun bisa bersantai sekaligus mengajak si kecil untuk bermain. Tak hanya itu saja, wisata yang tidak memiliki tiket masuk alias gratis ini memang dapat menjadi alternatif jika Anda ingin berlibur namun kantong pas pasan.
Untuk Anda yang bingung mengajak si kecil bermain, Anda pun bisa langsung untuk mengajaknya ke Taman Badaan. Hal ini dikarenakan lokasi tersebut memang memiliki banyak sekali wahana permainan untuk si kecil. Tak hanya itu saja, disini Anda juga bisa menemukan banyak kuliner kaki lima yang dijajakan oleh para pedagang.
Harga Tiket: Rp 10.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Potrobangsan, Kec. Magelang Utara, Kota Magelang, Jawa Tengah. |
4. Alun-Alun Magelang
Alun-Alun Magelang memang menjadi salah satu destinasi yang wajib Anda kunjungi ketika berada di kota satu ini. Tempat wisata yang identik dikunjungi ketika malam hari ini memang tak boleh untuk Anda lewatkan begitu saja. sebab, disini Anda pun akan disuguhkan dengan air mancur yang menawan.
Selain itu, jika Anda mencari destinasi wisata yang tanpa mengeluarkan uang untuk tiket masuknya, maka Alun-Alun Magelang dapat Anda jadikan pilihan. Hal ini dikarenakan wisata satu ini memang menjadi tempat yang pas untuk berkumpul dan nongkrong hingga larut malam. Anda hanya perlu menyiapkan uang parkir dan Anda nantinya bisa berlama lama bersantai di tempat ini.
Harga Tiket: Gratis; Map: Cek Lokasi Alamat: Alun Alun Magelang, Kec. Magelang Tengah, Kota Magelang, Jawa Tengah. |
5. Punthuk Setumbu
Sudah tak dihiraukan lagi, Punthuk Setumbu memang menjadi salah satu destinasi wisata yang memiliki pemandangan indah. Bahkan lokasi satu ini dapat menjadi tempat yang pas untuk menikmati matahari terbit maupun matahari tenggelam yang sangat cantik. Tak heran salah satu destinasi malam di Magelang ini wajib masuk ke tempat yang harus Anda kunjungi.
Lokasinya yang berada di ketinggian, tentu saja akan membuat Anda bisa menikmati pemandangan yang menarik. Tidak hanya itu saja, seluruh kota Magelang dapat Anda saksikan di lokasi ini.. bahkan Gunung Merbabu, Gunung Merapi hingga Candi Borobudur dapat Anda saksikan di wisata satu ini.
Harga Tiket: Rp 15.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Kurahan, Karangrejo, Kec. Borobudur, Kab. Magelang, Jawa Tengah. |
6. Bukit Tidar
Ingin mencari lokasi wisata di Magelang yang buka selama 24 jam penuh? Maka jawabannya sudah pasti adalah Bukit Tidar. Di lokasi satu ini, Anda pun akan menemukan banyak sekali pepohonan yang rindang. Bagi Anda yang sedang mencari ketenangan, maka lokasi satu ini memang sangat cocok untuk menjadi tempat yang Anda kunjungi.
Jika Anda berkunjung di malam hari, Anda pun akan mendapati banyak pengunjung yang datang ke tempat wisata ini. hal tersebut tentu saja tidak mengherankan, lantaran tiket masuk untuk lokasi satu ini sangat murah. Anda hanya akan dipatok biaya sekitar 5 ribuan saja dan telah bisa menghabiskan waktu semalaman disini.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Magersari, Kec. Magelang Selatan, Kota Magelang, Jawa Tengah. |
7. Taman Wisata Kopeng
Meskipun tidak berada tepat di kota Magelang, namun destinasi satu ini juga bisa Anda tuju saat berlibur di kota Magelang. Anda hanya perlu menuju ke jalan Raya Salatiga – Magelang dan menemukan lokasi satu ini. Taman Wisata Kopeng adalah salah satu destinasi berlibur yang memiliki berbagai macam wahana yang bisa Anda kunjungi..
Adapun fasilitas yang tersedia di taman satu ini tergolong cukup lengkap. Anda bisa camping, bermain air, dan ada pula family resort yang bisa Anda jadikan sebagai tempat menginap bersama dengan keluarga. Untuk itu, Anda pun bisa mengunjungi wisata satu ini kapan saja, bahkan di malam hari dan sekaligus bermalam.
Harga Tiket: Rp 20.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Magelang – Salatiga No.KM. 15, Dukuh, Kopeng, Kec. Getasan, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
8. Gunung Andong (Basecamp Taruna Jayagiri Sawit)
Jika Anda memiliki hobi mendaki dan ingin menikmati indahnya pemandangan dari atas gunung di malam hari, maka ketika berada di Magelang wajib untuk mendaki Gunung Andong. Sebab, destinasi wisata satu ini memang memiliki pemandangan alam yang sangat indah.
Anda pun bisa camping atau berkemah di lokasi satu ini sembari menikmati indahnya langit malam yang bertabur bintang. Apabila Anda memang berencana untuk menginap dan bermalam di gunung satu ini, ada baiknya Anda mempersiapkan peralatan untuk berkemah secara lengkap.
Harga Tiket: Rp 20.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Girirejo, Kec. Ngablak, Kab. Magelang, Jawa Tengah. |
9. Bakso Enak Kutoarjo
Jika Anda berencana untuk menikmati wisata kuliner malam hari di Magelang, maka Bakso Enak Kutoarjo menjadi salah satu lokasi yang bisa Anda kunjungi. Hal ini dikarenakan suasana kota Magelang yang lumayan dingin di malam hari, akan sangat pas apabila Anda makan makanan yang segar dan berkuah.
Oleh karena itu, bakso enak Kutoarjo dapat menjadi salah satu wisata kuliner yang bisa Anda pilih. Disini, Anda pun akan bisa memilih berbagai varian menu yang ada. Sebut saja seperti bakso pangsit, bakso komplit, bakso kuah hingga beraneka macam mie ayam dengan isian bakso di dalamnya.
Selain itu, apabila Anda menyukai tetelan, maka wajib untuk mampir dan mencicipi kelezatan bakso tetelan ini di malam hari. Tentunya kuliner bakso enak ini memang memiliki rasa yang sangat lezat dan menggoda selera Anda. Tak heran, namanya Bakso Enak, sebab kuliner satu ini memang memiliki rasa yang sangat enak.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Jend. Sudirman No.33, Rejowinangun Selatan, Kec. Magelang Selatan, Kota Magelang, Jawa Tengah. |
10. Nasi Goreng Pak Yatno
Kelaparan di malam hari saat berada di kota Magelang? Sebaiknya Anda pun datang dan mengunjungi Nasi Goreng Pak Yatno yang berada di daerah Mertoyudan ini. Menu nasi goreng yang ada di lokasi satu ini disajikan dengan perpaduan beberapa sayur. Sebut saja seperti kol, sawi dan juga diberi tambahan mie kuning.
Bahkan jika Anda merupakan pecinta makanan pedas, Anda juga bisa untuk request atau meminta level pedas sesuai dengan selera Anda untuk mencicipi hidangan nasi goreng satu in. Pastinya perut yang kelaparan di malam hari pun akan langsung kenyang saat menyantap seporsi nasi goreng di tempat satu ini.
Bagi Anda yang menyukai hidangan nasi goreng dan pecinta makanan pedas, pastikan mampir ke tempat makan satu ini ketika berada di Magelang. Tempat wisata kuliner malam ini memang menyediakan nasi goreng yang enak. Soal harga, Anda tak perlu khawatir. Sebab, seporsi nasi goreng Pak Yatno ini memiliki harga yang terbilang cukup terjangkau.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Mayjen Bambang Soegeng No.A7, Sarangan, Banyurojo, Kec. Mertoyudan, Kota Magelang, Jawa Tengah. |
Itulah beberapa objek wisata malam yang bisa Anda kunjungi ketika berada di Magelang. Untuk itu, jika Anda memiliki kesempatan untuk liburan di kabupaten ini, tak ada salahnya mengunjungi salah satu atau beberapa tempat tersebut. Sehingga, liburan Anda di Magelang tak melulu pergi ke Candi Borobudur saja. hal ini dikarenakan banyak sekali wisata malam yang menarik untuk Anda singgahi.