Goa Pindul salah satu objek wisata alam yang eksotis di Karangmojo, Gunung Kidul, Jogja. Goa ini menyuguhkan sungai bawah tanah dengan aktivitas cave tubing seru, tiga zona keindahan dan didukung fasilitas yang memadai.
Harga Tiket: Rp 40.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Goa Pindul Gelaran 2, RT.3/RW.16, Bejiharjo, Kec. Karangmojo, Kab. Gunung Kidul, DI Yogyakarta. |
Siapa yang tidak mengenal Jogja? Kota satu ini begitu kondang sebagai kota dengan wisatawan yang tak pernah sepi. Baik pelancong dari dalam negeri maupun luar negeri banyak yang singgah di kota gudeg ini. Anda yang berniat liburan ke Gunung Kidul Jogja, Goa Pindul bisa dijadikan sebagai salah satu tujuan. Anda bisa melakukan berbagai kegiatan outdoor yang menyenangkan.
Sekilas Tentang Goa Pindul Jogja
Jogja memang tidak hanya menawarkan wisata sejarah ataupun pantai pantai yang cantik saja. Goa Pindul sendiri merupakan salah satu tempat wisata hits yang belakangan mulai banyak dilirik oleh wisatawan. Terutama yang ingin melakukan kegiatan outdoor yaitu Cave Tubing. Cabe Tubing dalam dunia wisata sendiri masih terbilang baru.
Wisatawan lebih akrab dengan kegiatan susur goa maupun wisata rafting. Sebenarnya, Cave Tubing sendiri merupakan gabungan dari kedua aktivitas tersebut. di Jogja sendiri pertama kali ada Cave Tubing di Goa Kalisuci. Hingga akhirnya beberapa tempat lainnya juga dimanfaatkan untuk aktivitas satu ini. Tidak ketinggalan wisata alam ini yang menjadi primadona.
Meskipun bukanlah yang pertama, namun di antara semuanya nama Goa Pindul lebih banyak dikenal. Bahkan destinasi wisata ini tak pernah sepi pengunjung, terutama ketika memasuki musim liburan. Antrean pengunjungnya bisa sampai ribuan dan memenuhi bagian depan pintu masuk goa. Tentunya ada banyak alasan mengapa tempat satu ini begitu populer.
Salah satunya adalah suasana goa yang lebih eksotis dengan dinding batu yang menawan. Pengunjung akan dibawa menyusuri aliran dengan panjang sekitar 350 meter dan menikmati keindahan langit langit goa. Aliran airnya tenang,untuk kedalamannya sendiri bervariasi. Ada yang dangkal ada juga bagian yang kedalamannya hingga 12 meter.
Kendati demikian, bisa dikatakan jika kegiatan satu ini relatif aman. Karena aliran airnya begitu tenang, baik untuk perempuan, anak anak juga untuk mereka yang tidak bisa berenang masih aman. Selama kegiatan juga akan dilengkapi dengan pelampung serta dipandu oleh guide profesional yang sudah sangat paham dengan lokasi goa cantik ini.
Daya Tarik Wisata Goa Pindul
Goa Pindul sendiri merupakan goa yang usianya sudah ribuan tahun dan termasuk goa purba. Namun hingga kini masih belum ada catatan sejarah yang menjelaskan tentang goa ini. Sehingga sampai saat ini masih belum banyak yang mengatakan tentang asal usul juga fenomena yang terkait. Tentu saja daya tariknya masih bisa terus digali dan dikembangkan.
Jika Anda ingin mengintip sejarah singkat versi kepercayaan masyarakat sekitar, Goa Pindul berasal dari cerita Perjalanan Ki Juru Mertani dan Ki Ageng Pemanahan. Dimana keduanya mendapatkan mandat dari Panembahan Senopati Mataram untuk membunuh nyawa seorang bayi. Yang ternyata, adalah cucunya sendiri dan membuat keduanya urung untuk membunuh.
Justru sepakat untuk membawa ke arah Gunung Kidul. Sepanjang perjalanan sang bayi terus menangis dan keduanya berniat untuk memandikannya. Tetapi tidak ada sumber air terdekat yang bisa digunakan. Sehingga Ki Juru Mertani membawa ke atas bukit kemudian menginjak keras tanahnya. Karena kesaktiannya lah tanah tersebut runtuh dan membuat lubang besar.
Di bawah lubang ini terdapat sumber mata air yang mengalir. Dan lubang inilah yang saat ini dikenal dengan Goa Pindul. Namun kisah ini masih belum bisa dipastikan kebenarannya. Mengingat ceritanya menyebar dari mulut ke mulut hingga saat ini. Kendati demikian, cerita di balik goa ini tentunya memberikan daya tarik tersendiri.
Untuk tiba di lokasi goa, pengunjung akan lebih dahulu berjalan kaki untuk mencapai pintu masuk goa. Nantinya peserta Cave Tubing akan mendapatkan training atau briefing singkat. Seperti tidak boleh membawa hp, kecuali dibungkus dengan plastik bening. Selanjutnya, pengunjung akan diajak untuk menyusuri goa yang memiliki 3 zona.
Zona yang pertama adalah zona terang, remang remang dan juga zona gelap abadi. Di zona terang yang lokasinya dekat dengan pintu masuk, cahaya matahari masih bisa masuk. Dengan begitu Anda bisa menikmati stalaktit dan juga stalakmit yang ada di langit goa. Ornamen ornamen yang lainnya juga hadir untuk membuat goa ini makin indah.
Hingga kini stalaktit yang ada masih aktif dan bisa terus tumbuh. Untuk itu pengunjung tidak diizinkan memegang apalagi merusaknya. Mengingat untuk tumbuh 1 cm saja membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Memasuki zona kedua, cahaya akan mulai sedikit sehingga pemandangannya mulai samar. Nantinya pemandu akan menggunakan lampu.
Pada zona ini dimanfaatkan sebagai ternak burung walet. Menariknya, pada bagian ini justru stalakmit dan stalaktitnya lebih banyak dibandingkan sebelumnya. Berlanjut ke zona berikutnya, Anda akan berada di lorong yang sangat gelap dan tanpa ada cahaya sedikitpun. Sekalipun gelap, pengunjung justru diminta untuk tidak membuat penerangan.
Tujuannya adalah untuk mengheningkan cipta sekaligus mensyukuri segala nikmat yang diberikan sang Maha. Salah satunya diizinkan untuk menilik keindahan dan keagungan di goa ini. Setelah ini, barulah Anda akan berada di pintu keluar. Tentu saja perjalanan ini tidak mudah begitu saja dilupakan. Apalagi selama perjalanan para pemandu juga akan memberikan informasi tambahan.
Daya tarik yang tidak boleh dilewatkan, di dalam goa Anda juga bisa menyaksikan Goa Njoplang. Mulut goa yang berada di langit langit ini memang menawan. Pengunjung juga dibebaskan untuk menceburkan diri dari ketinggian atau berfoto foto. Perjalanan menjelajah ini membutuhkan waktu sekitar 1 jam yang sangat seru.
Alamat dan Cara Menuju Lokasi
Wisata alam ini secara administratif termasuk wilayah Ds. Gelaran, Desa Bejiharjo, Kec. Karangmojo, Kab. Gunung Kidul Jogja. Jarak tempat wisata satu ini memang terbilang jauh dari pusat kota tetapi mudah untuk dijangkau. Jalan nya sudah memadai dengan berlapis aspal. Untuk Anda yang berangkat dari Jogja, rute dimulai dari Jogja menuju Wonosari.
Saat ini di Wonosari tepatnya di Bukit Bintang, Anda masih akan terus mengikuti jalan yang ada. Nantinya silahkan cari Bundaran Siyono yang memiliki air mancur di tengahnya. Setelahnya ambil jalur kiri dan ikuti jalan hingga berhenti di lampu merah simpang empat. Di simpang empat ini, Anda bisa mengambil jalan lurus sampai bertemu perempatan lagi.
Di perempatan, Anda ambil arah kiri untuk sampai di Desa Bejiharjo dan ikuti saja jalannya. Barulah jika bertemu SMP Anda ambil belok kiri dan lanjut lurus. Nanti Anda akan bertemu para pemuda yang akan menunjukkan jalan. Tenang saja, tak dipungut karena memang sudah dipekerjaan oleh pengelola wisata.
Harga Tiket Masuk Goa Pindul
Begitu Anda tiba di Goa Pindul, Anda harus membayar tiket masuk kawasan sekitar Rp 40 ribu. Harga yang masih terbilang ramah kantong, namun masih belum termasuk biaya aktivitas di dalam dan biaya parkir. Anda bisa memilih beberapa paket yang disediakan oleh pihak pengelola. Untuk paket Cave Tubing, harga paketnya berkisar Rp 40 ribu tiap orang.
Dan paket yang lainnya seperti Susur Goa Gelatik Rp 30 ribu, Paket Susur Goa Baru Rp 35 ribu per orang dan untuk paket River Tubing Sungai Oyo sekitar Rp 50 ribu setiap orangnya. Anda juga bisa melakukan kegiatan lainnya seperti menyusuri Goa Tanding, Wisata Off Road hingga Outbound. Namun untuk setiap kegiatan tentunya memiliki harga yang berbeda.
Jika diperkirakan, harganya mulai dari Rp 40 ribu sampai dengan Rp 450 ribu. Biaya tersebut sudah termasuk dengan transportasi, ban pinggang, rompi pelampung, training susur goa dan juga guide. Tidak ketinggalan asuransi juga sudah masuk dalam paket tersebut. Goa eksotis ini sendiri buka mulai pukul 07.00 WIB sampai dengan 16.30 WIB.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan
1. Cave Tubing
Kegiatan ini memang menjadi daya tarik utama ketika tiba di Goa Pindul Jogja. Menyusuri dalam goa dengan menggunakan ban dalam tentu sangat menyenangkan. Anda bisa berenang, berburu foto di dalam gua hingga lompat indah. Sekilas kegiatan ini mirip rafting, hanya saja alat yang digunakan berbeda. Selain itu juga aman bagi semua kalangan termasuk pemula.
2. River Tubing Kali Oyo
Apabila Anda masih belum puas untuk menjelajah Goa Pindul dengan cave tubing, maka Anda bisa menjajal kegiatan ini. River tubing ini akan menelusuri Kali Oyo yang panjangnya sekitar 1500 meter. Layaknya Cave tubing, Anda juga akan menjelajah bagian sungainya dengan ban dalam. Di sepanjang perjalanan ini, Anda akan melihat keindahan tebing tebing di sisi kanan dan kiri.
Selain kegiatan ini, Anda juga bisa menjajal beberapa wahana yang ditawarkan. Bagi Anda yang sudah bosan dengan aktivitas airnya, bisa mencoba aktivitas daratnya. Misalnya dengan mengadakan outbound ataupun trail yang juga menantang adrenalin. Dijamin semua petualangan yang ada akan memberikan pengalaman tersendiri bagi Anda.
3. Kulineran
Untuk membuat kegiatan berlibur Anda semakin lengkap, Anda bisa menjadikan kegiatan ini sebagai penutup. Kulineran di tempat ini akan menggoyang lidah siapapun yang mencobanya. Hidangan utama yang paling digemari adalah Nasi terancam. Anda juga bisa mencicipi wedang jahe yang akan membuat tubuh Anda menjadi lebih hangat.
Nasi terancam sendiri merupakan nasi yang disajikan dengan aneka sayuran. Sayuran ini terdiri dari kecambah, kemangi dan lamtoro yang kemdudian dibalur dengan sambal kelapa nikmat. Anda juga bisa menambahkan beberapa lauk agar semakin nikmat. Tidak hanya sehat, harga yang ditawarkan di tempat ini juga tak akan membuat kantong jebol.
Fasilitas Penunjang di Goa Pindul
Bukan hanya menawarkan kegiatan yang menyenangkan, pengunjung juga akan dimanjakan dengan fasilitas yang tersedia. Anda bisa menemukan fasilitas umum seperti area parkir yang cukup luas. Selain itu, Anda juga bisa menemukan toilet serta mushola untuk beribadah. Tak hanya itu Goa Pindul juga menyediakan rumah makan dengan berbawa menu.
Menu yang ditawarkan kebanyakan adalah menu masakan Jawa. setelah puas bermain tentunya, perut akan terasa lapar dan Anda bisa memanjakannya dengan menu yang ada. Bagi Anda yang dari luar kota atau berniat lebih lama, Anda juga bisa bermalam di penginapan terdekat. Harga penginapan mulai dari Rp 50 ribu dengan beragam fasilitas pendukung.
Pantas saja Jogja selalu mendapatkan julukan sebagai kota yang membuat rindu. Ada saja kegiatan seru yang bisa dilakukan. Salah satunya dengan berkunjung di Goa Pindul. Anda akan diajak untuk menjelajah ke dalam goa dengan cara yang berbeda. Selain menawarkan pemandangan indah, tempat ini juga akan menawarkan kegiatan yang seru.