Pantai Kesirat salah satu wisata bahari yang populer di Panggang, Gunung Kidul, Jogja untuk menikmati keindahan sunset dan menjadi tujuan camping favorit. Pantai ini menyuguhkan hamparan rumput hijau di tebing karang dan panorama alam yang eksotis.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Karang, Girikarto, Kec. Panggang, Kab. Gunung Kidul, DI Yogyakarta. |
Nama Pantai Kesirat memang belum sepopuler pantai yang lainnya di Jogja. Namun, pantai yang satu ini memiliki daya tarik yang cukup unik dan jarang ditemukan di daerah lain. Bagaimana tidak, pantai ini tak memiliki pasir seperti pantai pada umumnya. Sebab, kawasan pantai ini terdiri dari tebing dengan struktur yang cantik berpadu dengan hamparan rumput. Penasaran? Yuk simak informasi berikut ini!
Daya Tarik Wisata Pantai Kesirat Jogja
Di daerah selatan Jogja, terdapat deretan pantai yang begitu menawan dan memanjakan para wisatawan. Salah satunya yang bisa dikunjungi yaitu Pantai Kesirat. Pantai yang satu ini terbilang cukup unik, sebab memiliki karakteristik yang berbeda. Pengunjung akan disuguhi pemandangan bahari yang mempesona dengan tebing yang menjulang tinggi di sekitarnya.
Jika mencari keindahan pasir putih, pantai yang satu ini hampir tidak memiliki hamparan yang menjadi primadona utama di setiap pantai. Sementara air buih ombak yang biasanya menghantam pasir dan bebatuan karang juga tidak bisa ditemukan di pantai ini. Para wisatawan hanya bisa melihat keeksotisan pantai dari sisi pantai saja.
Seperti yang sudah diketahui, pantai umumnya identik dengan pasir putih yang begitu menawan. Namun hal ini berbeda dengan Pantai Kesirat yang tidak memiliki karakteristik pantai pada umumnya. Pasalnya, pantai ini tidak memiliki hamparan pasir putih yang memukau. Hal yang bisa ditemukan yaitu tebing yang memiliki struktur cantik dan menawan.
Para wisatawan yang datang hanya ebisa menikmati suara deburan ombak dari atas tebing yang menghantam sisi batuan di pantau. Keindahannya akan semakin tampak pada sore hari atau pada saat matahari akan terbenam (sunset). Keindahan sinar matahari yang mulai terbenam memberikan pesona eksotisme begitu menawan ketika berada di sini.
Menariknya lagi meskipun lokasinya berada di tebing dan jauh dari pada kata umum pantai pantai di Jogja, akses menuju lokasi cukup memadai. Pantai Kesirat memiliki akses yang bisa dilewati oleh berbagai transportasi kendaraan. Hanya perlu melangkah beberapa meter agar sampai di tebing yang bersembunyi di balik semak semak yang cukup tinggi.
Alamat, Rute dan Tiket Masuk
Pantai Kesirat sebenarnya tidak terlalu susah ditemukan dan aksesnya cukup mudah. Pantai yang berada di Desa Girikarto, Kecamatan Panggang, Gunung Kidul ini memiliki jalur bervariasi. Untuk menuju ke pantai ini, setidaknya Anda bisa melewati dua jalur sebagai rute alternatif yang mudah diakses oleh kendaraan bermotor.
Salah satu jalur yang bisa dilewati yaitu Jalan Wonosari atau rute utama. Biasanya para masyarakat sekitar menggunakan jalur ini sebagai jalur utama ketika ingin mengunjungi daerah Gunung Kidul. Mengingat lokasinya sebagai rute utama, tentu aksesnya bisa dibilang cukup mudah dilalui dan tidak menyulitkan pengunjung.
Tak hanya itu saja, ada jalur lainnya yang melewati jalur Imogiri Panggang. Apabila ingin cepat sampai tanpa hambatan di pantai hits Jogja, ada baiknya memilih jalur alternatif ini. Dari arah Imogiri, Anda bisa melanjutkan menuju ke Jalan Raya Panggang ke Saptosari. Setelahnya, Anda akan menemui persimpangan sebelum yang terakhir.
Jika sudah, maka Anda harus memasuki sebuah gang yang akan mengantarkan para pengunjung ke lokasi tujuan. Sudah ada papan petunjuk yang akan memudahkan para wisatawan menuju pantai eksotis ini, sehingga para wisatawan tak usah bingung lagi agar sampai ke tujuan. Apalagi teknologi semakin canggih dengan adanya peta digital yang siap memandu dengan mudah.
Bagi Anda yang ingin menikmati pesona dari pantai yang satu ini, maka tak perlu khawatir kehabisan uang. Pasalnya, tarif yang dipatok cukup terjangkau sekali di kantong.
Untuk masuk, pengunjung hanya perlu membayar tarif tiket sebesar Rp 5000 an saja. Kemudian, ada parkir motor sebesar Rp 2000 an saja dan parkir kendaraan roda empat sebesar Rp 5.000.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan
1. Bersantai di Atas Tebing
Salah satu cara tepat untuk menikmati objek wisata Pantai Kesirat yaitu dengan duduk duduk santai di sekitar pepohonan. Sering kali pengunjung yang datang menghabiskan waktu bersama dengan rombongan atau kerabat sambil duduk dan menikmati betapa damainya dan tenangnya kawasan wisata pantai yang menawan ini.
Lokasi ini sangat pas bagi Anda yang ingin melepas penat dan menghilangkan beban pekerjaan yang tampak menyiksa. Meskipun hanya mempunyai tebing tebing yang menjulang tinggi. Namun, ada banyak pesona yang bisa kita Anda nikmati ketika berada di pantai yang indah satu ini. Termasuk salah satunya menikmati keindahan dari atas tebing yang menjulang tinggi.
2. Mengabadikan Momen Terbaik
Meskipun hanya berupa tebing tebing yang menjulang tinggi, Pantai Kesirat memberikan pengalaman yang begitu menakjubkan bagi para pengunjung. Pasalnya, ada banyak spot spot yang bisa dijadikan tempat mengabadikan momen terbaik ketika berada di sini. Pengunjung bisa dengan bebas mengekspresikan diri mereka untuk berfoto di pantai ini.
Banyak spot tersedia yang benar benar mengesankan dan biasanya dijadikan sebagai lokasi terbaik untuk berswafoto atau berfoto bersama. Hampir setiap sudut yang berada di Pantai Kesirat ini pun perlu diakui sungguh mengesankan dan menawan. Tak heran jika pantai ini selalu padat dikunjungi oleh banyak orang.
Para komunitas fotografer pun juga tak ketinggalan berdatangan secara silih berganti ke wisata bahari yang satu ini. Hal mengesankan lagi, Anda juga bisa menjadikan kawasan ini sebagai spot pre-wedding atau acara spesial dengan keindahan alam di sekitarnya. Banyak wisatawan yang sering memilih tempat ini untuk mengabadikan momen terbaik.
3. Camping di Hamparan Rumput
Aktivitas lainnya yang tak kalah seru yaitu camping. Dengan keunikannya yang tidak bisa ditemukan di daerah lain, tentu saja lokasi pantai bisa menjadi alternatif untuk melakukan kegiatan camping. Dimana, terdapat sebuah area yang cukup luas untuk mendirikan tenda tenda bagi para pengunjung. Semakin lengkap, Anda bisa membuat api unggun yang mengesankan di sini.
4. Menikmati Sunset dari Tepi Pantai
Di Pantai Kesirat, pengunjung bisa melihat sebuah pohon tunggal yang hidup tepat di tepian tebing. Keberadaan pohon ini juga menjadi ikonik dari pantai yang satu ini jika dikunjungi. Ditambah lagi, Anda bisa menikmati hamparan tanah dengan rumput yang lebat dua dekat pohon. Hal ini memberikan pemandangan yang cukup asri dan menawan.
Kesirat menjadi tempat yang pas untuk menikmati keindahan di sekitar pantai saja, namun Anda juga bisa melihat pesona dari sunset. Pengunjung yang datang busa melihat senja di ujung pantai. Apalagi tebing lokasi pantai ini menghadap ke arah barat untuk menyaksikan matahari yang terbenam secara perlahan.
5. Memancing di Pantai Kesirat
Pantai Kesirat tak hanya menarik bagi pengunjung yang suka menyatu dengan alam. Pasalnya, kawasan wisata yang satu ini juga bisa dinikmati para pengunjung yang memiliki hobi memancing. Anda bisa menyalurkan hobi seru tersebut ketika berada di pantai yang indah dan menawan yang satu ini.
Sambil melakukan serangkaian aktivitas memancing dan menunggu umpan dimakan oleh ikan, Anda bisa menikmati keindahan alam yang tersaji di depan mata. Keindahan panorama yang ada di sekitar pantai mampu menghipnotis para pengunjung yang hadir. Tak heran jika banyak wisatawan tak pernah bosan menghabiskan waktu di pantai yang eksotis ini.
Di lokasi pantai, Anda dapat melakukan aktivitas seru di tempat yang bernama rock fishing. Dimana, pengunjung bisa memancing dari atas ketinggian tebing yang memukau. Jika diukur, ketinggian tebing bisa mencapai kurang lebih 15 sampai dengan 30 meter. Sehingga, sensasi berbeda bisa dirasakan ketika memancing langsung di ketinggian ini seraya menikmati angin sepoi sepoi.
Perlu diketahui, banyak pengunjung yang datang karena tertarik dengan hasil tangkapan yang menjanjikan. Pasalnya, ikan ikan yang ada di sekitar Pantai Kesirat cukup ramah. Tak perlu waktu yang lama, pengunjung pasti bisa mendapatkan tangkapan yang cukup besar. Hanya saja, Anda perlu mengerahkan daya juang yang cukup tinggi jika mendapatkan ikan dari atas tebing.
6. Berburu Santapan Kuliner
Setelah meluangkan waktu seharian penuh di kawasan pantai yang indah ini, Anda bisa memanjakan perut dengan sajian lezat. Di sekitar objek wisata ini terdapat warung kuliner yang menyediakan berbagai makanan khas Jogja. Anda bisa memilih kuliner tersebut setelah beraktivitas seru di Pantai Kesirat.
Ada banyak sajian bahari yang begitu lezat dan tersaji dengan tampilan yang cukup menarik. Bahkan Anda bisa mendapatkan sajian ikan yang masih fresh dengan berbagai macam menu olahan nikmat lainnya. Setidaknya Anda bisa memilih kuliner lezat, mulai dari ikan goreng, bakar, saus asam manis, rica rica dan masih banyak lagi olahannya.
Sementara itu jika dilihat dari dari segi harga, tentu Anda akan mendapatkannya dengan harga yang tidak terlalu mahal dan menguras kantong. Apalagi untuk para backpacker, harga yang ditawarkan sangat terjangkau. Para pengunjung bisa makan sepuasnya tanpa perlu khawatir harga yang merogoh kocek terlalu dalam.
Selain itu, ada ikan kerapu, udang, cumi, kepiting yang tersedia dan bisa dipilih sendiri. Dari segi cita rasa, tentu tak usah ditanya lagi. Pasalnya, rasa nikmatnya membuat Anda menjadi ketagihan karena cita rasa yang begitu authentic. Apalagi ditambah dengan rasa pedas sambalnya yang nikmat, dan juga rasa asam manisnya sangat terasa.
Fasilitas Penunjang di Pantai Kesirat
Dari segi fasilitas yang tersedia, di kawasan pantai ini sebenarnya cukup terbatas. Bahkan bisa dibilang belum terlalu memadai karena tempat ini merupakan salah satu hidden gem atau pantai tersembunyi di Jogja. Karena alasan tersebut, fasilitasnya masih sangat minim sekali. Meskipun begitu, ada beberapa warung makan yang tersedia untuk memanjakan lidah para pengunjung.
Tak bisa dipungkiri kawasan Pantai Kesirat memang sungguh mempesona. Apalagi bentuk pantainya yang cukup unik dan tidak bisa ditemukan di daerah lainnya. Pengunjung memang tidak akan melihat ombak yang menyapu pasir pantai, namun ada keindahan lainnya yang ditawarkan pantai ini. Salah satunya pesona dari sunset dari atas tebing yang menjulang tinggi.