Suraloka Zoo di Sleman menjadi destinasi wisata kebun binatang dan sarana edukasi favorit, menggabungkan keindahan alam dengan pengalaman belajar yang menyenangkan.
Harga Tiket: Rp 40.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Boyong No.97, Kaliurang, Hargobinangun, Kec. Pakem, Kab. Sleman, DI Yogyakarta. |
Berlibur merupakan momen yang ditunggu oleh banyak orang. Berlibur tidak perlu berkunjung ke tempat yang jauh, ke tempat terdekat bersama keluarga atau teman terdekat pun bisa menambah daftar momen-momen terindah yang tidak terlupakan.
Bagi Anda warga Jawa Tengah dan sekitarnya, terdapat salah satu kota yang menyimpan banyak destinasi tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi, kota tersebut adalah Yogyakarta.
Salah satu destinasi wisata di Sleman, DI Yogyakarta yang cocok dijadikan tempat liburan bersama teman atau keluarga yaitu Suraloka Zoo. Wisata ini merupakan tempa wisata yang baru di buka pada tanggal 25 Desember 2021. Sesuai dengan namanya, kebun binatang Suraloka mengusung konsep kebun binatang yang menarik untuk dikunjungi.
Daya Tarik Wisata Surakola Zoo
Memiliki Koleksi Satwa yang Lucu
Mengusung konsep kebun binatang, Suraloka memiliki berbagai hewan lucu dan menggemaskan. Hewan-hewan tersebut mulai dari Bebek Peking, Ayam Badut, Rusa Totol, Kambing Ceko, Merpati Kipas, hingga Merak Jantan.
Hewan imut nan lucu tersebut tentunya dapat menjadi salah satu terapi untuk menghilangkan stress. Sehingga tempat ini sangat cocok dijadikan sebagai tempat pelepas penat setelah lama bekerja.
Hewan tersebut ditempatkan di area masing-masing yang juga ditata secara apik. Misalnya, di area burung merpati kipas. Di sana Anda bisa menemukan burung merpati kipas di sebuah tempat yang lapang dan terdapat beberapa rumah merpati atau biasa disebut dengan gupon di sekitarnya. Selain itu, ada juga Bebek Peking yang berada di area lepas dengan aliran air, rumah bebek dan dikelilingi dengan pagar.
Menariknya, di area Bebek Peking terdapat kereta mini yang mana anak-anak bebas untuk melihat bebek-bebek yang sedang bermain. Tidak hanya itu saja, Anda juga bisa mengunjungi area Kelinci dan memberi para Kelinci tersebut makanan.
Di area Kelinci ini, Anda bisa melihat berbagai bentuk rumah Kelinci dari yang menyatu dengan tanah hingga bangunan rumah Kelinci yang terbuat dari kayu.
Memiliki Beraneka Macam Wahana Permainan
Selain dapat melihat hewan-hewan yang lucu, di Suraloka Zoo Anda juga bisa mencoba beberapa wahana yang telah disediakan pihak wisata Suraloka. Seperti misalnya wahana flying fox, untuk memainkan wahana ini, Anda akan meluncur dengan kecepatan tinggi melalui lintasan flying fox yang sudah disediakan.
Kemudian, ada juga wahanan high ropes. Untuk wahana ini, Anda harus melintasi lintasan yang cukup tinggi. Wahana ini memberikan sensasi berjalan di ketinggian.
Oleh karena itu, Anda harus bisa menjaga keseimbangan tubuh Anda agar tidak jatuh. Nah, beberapa wahana tersebut sangat cocok untuk Anda menyalurkan jiwa andrenalin yang Anda miliki.
Konsep Unik dari Suraloka Zoo
Selain menghadirkan hewan-hewan lucu, wahana dan permainan yang seru, Suraloka Zoo juga mengusung konsep seperti taman. Misalnya penatanaan ruang, rumput, dan tanaman yang tertata rapi.
Kemudian, terdapat kolam yang menambah kesan estetik dan ada juga berbagai spot foto di sejumlah tempat. Tidak hanya itu saja, kebun binatang ini juga menghadirkan kolam mini dan air mancur. Sehingga dapat membuat siapapun betah untuk berlama-lama di sini.
Jadi selain bisa melihat beraneka ragam hewan lucu dan mencoba wahana seru, wisatawan yang datang juga bisa menghabiskan akhir pekan dengan berpiknik di area taman yang sudah disediakan. Area taman juga sering digunakan sebagai tempat istirahat para orang tua sembari tetap mengawasi sang anak bermain di sekitarnya.
Alamat dan Cara Menuju Lokasi
Suraloka Zoo terlatak di daerah kaki Gunung Merapi, tepatnya di Jalan Boyong Nomor 97, Kaliurang, Hargobinangun, Pakem, Sleman, DI Yogyakarta. Wisata ini berjarak sekitar 25 km ke arah utara dari pusat kota Jogja dan berada 1,5 km setelah Musem Gunung Merapi atau berdekatan dengan D’kaliurang Resort.
Sedangkan untuk transportasi ke kebun binatang, Anda bisa menggunakan transportasi umum. Namun untuk mempersingkat waktu, kami menyarankan untuk datang ke Suraloka dengan menggunakan kendaraan pribadi.
Jika Anda ingin berkunjung ke tempat ini, rute yang bisa Anda ambil yaitu via Jalan Kaliurang. Dari pusat Kota Jogja, Anda dapat mengambil arah ke Jalan Mataram. Kemudian belok kanan menuju Jalan Abu Bakar Ali. Lalu belok kanan lagi menuju Jalan Kleringan.
Rute Selanjutnya adalah belok kiri menuju Jalan Yos Sudarso, lalu belok kanan di Jalan Faridan Muridan Noto. Kemudian belok kiri lagi ke Jalan Suroto. Selanjutnya, Anda lanjutkan perjalan menuju Jalan Cik Di Tiro dan lurus hingga Bundaran UGM.
Belok kiri ke Jalan Terban dan kemudian belok kanan pada perampatan Mirota Kampus. Dari sana, Anda dapat melewati Jalan Kaliurang dan lurus sampai bertemu Jalan Boyong dan belok kanan. Lurus lagi sampai bertemu papan penunjuk jalan yang bertuliskan Suraloka Zoo.
Harga Tiket Masuk Suraloka Zoo
Untuk bisa menikmati suasana dan wahana di kebun binatang ini, Anda dapat membayar tiket masuk Rp 30.000 pada hari Senin-Jumat dan Rp 40.000 unuk hari Sabtu dan Minggu. Sementara khusus anak di bawah usia 1 tahun, tidak perlu membayar tiket masuk atau gratis. Namun, harga tersebut belum termasuk menaikmati beberapa wahana.
Untuk bisa menikmati wahana yang telah tersedia oleh pihak Suraloka Zoo, Anda dikenakan biaya tambahan. Biaya yang dikenakan pun berbeda, tergantung wahana yang ingin Anda naiki. Misalnya, jika si kecil ingin menaiki kereta Thomas, maka orang tua harus membayar tarif sebesar Rp 15.000.
Selain itu, ada juga area Kelinci yang bisa Anda masuki dengan tarif Rp.10.000 dan berbagi wahana lainnya dengan tarif yang berbeda. Semantara itu, untuk jam operasionalnya sendiri, kebun binatang dibuka setiap hari mulau pukul 09.00-16.00 WIB.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan
1. Melihat Berbagai Satwa Lucu dan Memberi Makan
Suraloka Zoo dilengkapi dengan berbagai satwa terlindungi, mulai dari Burung Unta, Merak, Rusa, hingga Iguana. Oleh karena itu, tempat ini sangat cocok dijadikan tempat berlibur bersama keluarga, terutama bagi Anda para orangtua yang sudah mempunyai anak.
Selain mengenal berbagai satwa terlindungi, si kecil juga bisa melihat secara langsung hewan-hewan tersebut. Selain satwa liar, di sini juga terdapat berbagai satwa jinak seperti Kelinci, Kuda Ponik, Domba, Ayam Phoenix, dan lain-lain.
Tidak hanya itu saja, si kecil juga bisa mencoba memberi makan para satwa jinak tersebut. Untuk memberi makan hewan, Anda bisa membayar Rp.5000 per pcs. Satwa jinak ini juga bisa menjadi terapi bagi si kecil agar kelak ia menjadi orang yang tidak takut terhadap segala jenis binatang.
2. Bermain Berbagai Wahana yang Tersedia
Selain melihat berbagai satwa lucu, tersedia berbagai arena bermain, baik itu untuk anak-anak hingga orang dewasa yang menantang andrenalin. Wahana yang akan menguji keberanian orang dewasa di Suraloka Zoo seperti Wall Climbing, Flying Fox, High Rope, jelas akan memompa adrenaline.
Tiap wahana dikenakan tarif yang berbeda-beda. Untuk wahana AR Interaktif, misalnya, dikenakan biaya masuk Rp 25.000,- sedangkan flying fox dikenakan biaya Rp 30.000-, dan wahana High Rope sebesar Rp 20.000,- saja.
Di sini juga tersedia playground yang bisa dinikmati anak-anak. Untuk memasuki area playground dikenakan tiket masuk Rp 40.000 untuk anak-anak dan Rp 10.000 bagi pendamping.
3. Foto-Foto di Spot Lucu
Anda bisa mengambil gambar dari sudut manapun. Tata ruang dari Suraloka Zoo ini dikemas secara apik sehingga dapat membuat Anda kebingungan untuk mengambil gambar. Hal ini dikarenakan setiap sudut dari tempat ini memiliki sudut yang unik. Selain berfoto di area sekitar tempat wisata edukasi ini, Anda juga bisa berfoto bersama burung di tangan.
Aktivitas tersebut tentunya tidak boleh terlewatkan dan wajib dilakukan oleh pengunjung. Nah, untuk dapat berfoto bersama burung di tangan, Anda dikenakan tarif sebesar kurang lebih Rp 10.000,-.
4. Menunggang Kuda
Si kecil tentu bahagia karena bisa merasakan bagaimana rasanya menunggang kuda. Terdapat dua jenis kuda yang dapat Anda pilih untuk ditunggangi dengan tarif yang berbeda-beda. Kedua jenis kuda tersebut adalah kuda poni dengan tarif Rp.50.000 dan kuda sadel dengan tarif Rp.30.000.
Fasilitas Penunjang di Suraloka Zoo
Seperti tempat wisata pada umumnya, terdapat berbagai fasilitas di Suraloka Zoo yang dapat menunjang kenyamanan pengunjung mulai dari toilet, tempat ibadah, hingga sebuah resto yang menawarkan berbagai menu olahan masakan dari snack hingga makanan berat.
Selain itu, kebung binatang ini juga memiliki area parkir yang luas, tempat spot foto yang menarik, aman, dan kolam ikan. Pengelola juga menyediakan akses Wi-Fi sehingga Anda tidak perlu khawatir akan kehilangan sinyal, Anda pun juga bisa langsung mengabadikan momen Anda dan upload di sosial media.
Di dekat kebun binatang juga tersedia penginapan yang memilki pemandangan ke kebun binatang langsung. Nah, bagi Anda yang menginap di hotel, Anda akan diberi kesempatan untuk masuk ke Suraloka Zoo gratis. Namun, promo tersebut terbatas, sesuai dengan kuota kamar yang tersedia di dalam hotel tersebut.
Dengan suasana yang asri dan nyaman tentunya dapat membuat momen liburan semakin berkesan. Si kecil pun pasti bahagia jika diajak untuk jalan-jalan ke kebun binatang Suraloka.