Harga Tiket: Gratis; Map: Cek Lokasi Alamat: Mlakon, Kel. Sambirejo, Kec. Prambanan, Kab. Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. |
Apabila Anda tertarik untuk berwisata kuliner sekaligus menikmati pemandangan alam, maka Yogyakarta bisa menjadi pilihan yang tepat. Kali ini, kami akan menghadirkan ulasan lengkap mengenai salah satu destinasi wisata alam dan kuliner yang cukup hits di Kabupaten Sleman, Jogja, yakni Watu Langit. Untuk itu, yuk kita simak ulasan lengkapnya di bawah ini!
Daya Tarik Wisata Watu Langit
1. Ukiran Batu
Secara umum, kawasan Mlakon di Kabupaten Sleman ini didominasi oleh batuan breksi yang berwarna putih. Selain itu, di daerah ini juga terdapat tempat wisata hits yang menawarkan keindahan alam tebing breksi yang menakjubkan. Maka dari itu dapat dikatakan bahwa batuan breksi sudah menjadi salah satu ikon dan daya tarik utama yang cukup unik dari kawasan Mlakon ini.
Watu Langit Coffe and Resto juga turut menampilkan ikon wisata kawasan Mlakon yang cukup menonjol, yakni batuan dengan ukiran yang sangat menarik. Di tempat ini, pengunjung dapat menikmati keindahan ukiran di tembok batuan breksi yang melukiskan berbagai tokoh terkenal dalam perwayangan Jawa. Karena tampilannya yang sangat artistik, seni ukiran ini seringkali dijadikan spot berfoto oleh para pengunjung yang datang.
2. Pemandangan Alam
Salah satu alasan utama orang-orang tertarik untuk mengunjungi wisata yang indah ini adalah karena pemandangan alamnya yang sangat menakjubkan. Lokasi wisata hits ini memang berada di dataran tinggi, sehingga pengunjung dapat menikmati panorama alam Yogyakarta yang sangat mempesona, dengan hamparan sawah yang sangat luas dan mengagumkan. Selain itu, suhu udara di tempat ini juga sangatlah sejuk, khas udara pegunungan yang menjadikan pengunjung betah berlama-lama untuk menikmati suasana alamnya.
Wisata yang sedang ngehits ini sangatlah cocok untuk dikunjungi kapan saja, baik pagi hari, siang, sore, ataupun malam hari. Apabila pengunjung datang pada pagi hari (mulai dari jam 10.00 WIB), pengunjung dapat menikmati keindahan suasana pagi hari di Kabupaten Sleman yang cukup sejuk dan asri. Bagi pengunjung yang datang siang hari, suhu udaranya tidak terlalu dingin dan sangat nyaman untuk bersantai sekaligus menikmati pemandangan alam.
Sore hari adalah waktu yang paling baik apabila pengunjung hendak menikmati keindahan pemandangan matahari terbenam. Pada malam hari, Watu Langit Jogja dihiasi oleh lampu-lampu yang cukup menarik, sehingga sangat mendukung suasana makan serta bersantai. Selain itu, pada malam hari pengunjung juga dapat menikmati pemandangan lampu-lampu yang menyala dari kejauhan Kota Yogyakarta.
3. Aneka Kuliner dan Jajanan Tradisional
Tak hanya menawarkan pemandangan yang sangat indah, wisata yang sedang viral ini juga menghadirkan ragam menu makanan, minuman serta jajanan tradisional yang sangat menggugah selera. Sesuai dengan namanya yakni “Watu Langit Resto and Coffee”, di tempat ini pengunjung juga dapat menikmati ragam jenis kopi nikmat yang berasal dari dalam dan luar negeri, seperti robusta, arabica, Vietnam Drip, cappuccino, macchiato, dan masih banyak lagi jenis kopi nikmat lainnya.
Selain itu, resto yang satu ini juga menyajikan ragam hidangan lezat khas Indonesia, seperti rawon kambing, ayam goreng, pepes, oseng melinjo, oseng tempe, pepes, lodeh, baceman, aneka hidangan telur, mie, dan hidangan lainnya. Untuk ragam minuman selain kopi, resto ini menawarkan berbagai macam minuman seperti susu, matcha, jeruk nipis, the, teh tarik, wedang jahe, wedang uwuh, sapparella, air mineral, dan minuman nikmat lainnya.
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, resto Watu Langit juga menghadirkan berbagai macam jajanan tradisional yang patut dicoba, seperti kerupuk, pisang goreng, mendoan, bakwan jagung, dan roti bakar. Apabila pengunjung lebih memilih untuk menikmati hidangan ringan, maka pengunjung juga dapat memesan berbagai jenis es krim tradisional dengan pilihan rasa durian, green tea, atau kelapa.
4. Spot Foto Menarik
Salah satu hal yang wajib dilakukan oleh wisatawan Indonesia ketika berkunjung ke sebuah tempat wisata adalah berfoto. Oleh karena itu, disini telah menyediakan berbagai spot foto menarik yang pastinya membuat hasil foto menjadi lebih sempurna, di antaranya seperti gardu pandang, gerbang masuk, ukiran wayang, lampu-lampu hias, ayunan, dan masih banyak spot foto menarik lainnya.
Resto yang satu ini memang mengedepankan konsep outdoor yang dekat dengan alam. Oleh karena itu, pengunjung dapat berfoto dengan latar belakang pemandangan alam hijau yang sangat asri dan memanjakan mata. Selain itu, di Watu Langit ini juga terdapat taman yang sangat bersih dan terawat, lengkap dengan beragam jenis bunga cantik sehingga sering dijadikan salah satu spot foto yang cukup instagrammable.
Alamat dan Cara Menuju Lokasi
Lokasi dari tempat wisata hits ini memang cukup strategis, yakni di Mlakon, Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Lokasinya tidak terlalu jauh dari pusat kota Yogyakarta, yakni hanya sekitar 22 Km dari pusat kota dan dalam ditempuh dalam waktu sekitar 40 menit.
Patokan utama menuju ke tempat wisata popular ini adalah Candi Prambanan, jika sudah melewati Candi Prambanan, pengunjung hanya perlu melanjutkan perjalanan ke selatan hingga menemukan plang bertuliskan Watu Langit, kemudian belok kiri dan menyusuri jalan sekitar 3 Km.
Setelah menyusuri jalan tersebut, pengunjung akan dapat melihat tempat wisata Tebing Breksi, kemudian, lanjutkan perjalanan naik ke arah Candi Ijo yang letaknya hanya sekitar 900 meter dari Watu Langit yang berada di kiri jalan.
Harga Tiket Masuk Watu Langit
Untuk dapat masuk ke area wisata terbaik ini, pengunjung tidak perlu membayar tiket masuk alias gratis. Namun mengingat tempat wisata hits ini adalah resto, maka pengunjung diperkenankan untuk memesan makanan atau minuman selama berada di tempat ini untuk dapat menikmati fasilitas lainnya. Harga dari makanan serta minuman yang disajikan di Watu Langit Jogja sangatlah terjangkau, yakni berkisar antara Rp 2.000 sampai sekitar Rp 30.000 per porsi.
Apabila pengunjung membawa kendaraan, maka dapat membayar tarif parkir sebesar Rp 2.000 untuk kendaraan roda dua, dan Rp 5.000 untuk kendaraan roda empat. Setelah memesan makanan dan membayar tarif parkir, pengunjung sudah dapat menikmati ragam fasilitas yang tersedia mulai dari spot foto hingga permainan dan tempat bersantai.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan
Sebenarnya, ada banyak sekali ragam aktivitas menarik yang dapat dilakukan di Watu Langit Jogja ini, di antaranya sebagai berikut.
1. Menyantap Hidangan
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Watu Langit Resto and Café memang menyajikan ragam makanan serta minuman khas yang sangat nikmat dan menggugah selera. Pengunjung dapat memilih ragam jenis hidangan yang disajikan, mulai dari minuman hangat, jajanan ringan, hingga hidangan berat. Untuk harga makanan dan minuman di resto ini juga cukup terjangkau, sehingga pengunjung dapat merasakan pengalaman wisata kuliner yang hemat dan menyenangkan.
2. Berfoto
Kawasan resto ini memang menawarkan pemandangan alam yang sangat spektakuler. Oleh karena itu, sangat disayangkan apabila pengunjung tidak mengabadikan momen liburannya di tempat wisata hits ini. Ada banyak sekali spot foto yang menarik untuk dicoba, seperti ukiran batu, pemandangan alam, taman yang asri, dan masih banyak lagi.
3. Bermain
Di tempat wisata fenomenal ini, pengunjung dapat meminjam berbagai permainan meja sederhana untuk dimainkan bersama teman atau keluarga. Hal ini tentu sangatlah menarik untuk dilakukan, apalagi sambil ditemani hidangan nikmat serta suasana alam yang asri dan sejuk.
Ragam jenis permainan yang disediakan di Watu Langit Jogja ini antara lain adalah kartu UNO, UNO stacko, yang dapat dipinjam dari pihak pengelola. Biasanya, para pengunjung dapat memanfaatkannya untuk bermain bersama teman atau keluarga sambil menunggu hidangan selesai dibuat.
Karena keseruannya, aktivitas yang satu ini sangat cocok untuk dilakukan oleh berbagai usia, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Selain itu, kegiatan bermain ini tentu bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mengusir rasa bosan, sebagai alternatif untuk mengurangi waktu bermain gadget, serta sebagai sarana mempererat hubungan keluarga dan pertemanan.
4. Bersantai
Apabila pengunjung sudah puas menikmati ragam hidangan nikmat yang disajikan, maka bersantai bisa menjadi pilihan yang tepat. Di kawasan wisata hits ini, pengunjung dapat memanfaatkan kursi dan meja yang disusun secara khusus sehingga langsung menghadap pemandangan hamparan sawah yang sangat menakjubkan.
Karena letaknya yang berada di dataran tinggi, suasana alam di sekitar Watu Langit ini juga sangatlah sejuk. Oleh sebab itu, sangatlah cocok apabila pengunjung menikmati ragam minuman hangat seperti wedang, kopi, teh, serta makanan ringan hangat lainnya, sambil ditemani hembusan angin pegunungan yang sangat sejuk. Dijamin Anda akan betah berlama-lama untuk bersantai sambil menikmati hidangan hangat dan sejuknya udara di kawasan ini.
Fasilitas yang Bisa Ditemukan di Watu Langit
Ragam fasilitas yang tersedia di tempat ini tergolong sangat lengkap untuk mendukung kebutuhan pengunjung, di antaranya:
- Area Parkir – Area parkir yang tersedia di Watu Langit Jogja sangatlah luas, dan cukup untuk menampung kendaraan roda dua, kendaraan roda empat, bahkan bus pariwisata. Area parkir ini juga selalu dijaga oleh petugas keamanan dalam rangka menjamin keamanan dari setiap kendaraan yang terparkirkan.
- Spot Foto – Salah satu fasilitas menarik yang tersedia di tempat wisata hits ini adalah spot foto, yang terdapat di ukiran wayang, selasar yang berlatar pesawahan, serta taman yang asri. Sebenarnya, masih banyak spot foto menarik lainnya apabila pengunjung cukup kreatif dalam menentukan objek yang fotogenik.
- Taman Cantik – Fasilitas menarik selanjutnya yang tersedia adalah taman yang sangat asri dan luas. Biasanya, pengunjung memanfaatkan area taman ini untuk berfoto ataupun bersantai sejenak.
- Mushola – Pengunjung tidak perlu ragu jika ingin melaksanakan ibadah di tempat ini, karena pihak pengelola sudah menyiapkan mushola dalam kawasan wisata.
Demikianlah tadi ulasan lengkap mengenai destinasi wisata alam dan kuliner yang cukup terkenal di Kabupaten Sleman, yakni Watu Langit. Apabila Anda tertarik untuk mengunjungi destinasi wisata terbaik ini, maka dapat berkunjung pada waktu operasionalnya yakni setiap hari kecuali hari Senin, pukul 10.00 – 20.00 WIB. Untuk pertanyaan seputar kunjungan atau hal lain, dapat diajukan melalui nomor 0877-3886-3338.