Gili Meno salah satu pulau kecil yang indah di Lombok dan masuk kawasan wisata bahari. Pulau yang menyuguhkan panorama alam yang menakjubkan dan suasana tenang sehingga menjadi tempat terbaik untuk berbulan madu.
Harga Tiket: Gratis; Map: Cek Lokasi Alamat: Gili Indah, Kec. Pemenang, Kab. Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat. |
Kepulauan Lombok memang memiliki banyak potensi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Salah satu wisata yang memiliki keunikan tersendiri adalah Gili Meno, yang terletak di bagian Lombok Utara.
Suasananya yang masih sepi, membuat pulau mungil ini banyak didatangi oleh pengunjung yang sedang melakukan bulan madu. Penyebab tempat wisata ini lebih sepi karena, belum banyak wisatawan yang mengenal namanya.
Walaupun namanya belum terkenal seperti Gili Trawangan atau yang lainnya, jangan sepelekan soal pesona yang akan disuguhkan oleh Gili Meno ini. Berikut ini ada informasi tentang harga, penginapan, hingga rute menuju lokasi wisata tersebut.
Daftar Konten
Daya Tarik Wisata Gili Meno
1. Penangkaran Telur Penyu
Tidak hanya wisata pantainya saja yang disajikan saat berada di Gili Meno. Terdapat tempat penangkaran telur penyu yang bisa Anda kunjungi saat berada di tempat ini. Jumlah telur penyu yang tak sedikit ini diletakkan dalam kolam yang penuh dengan pasir pantai.
Selain melihat proses pemecahan telur yang akan menjadi seekor tukik, Anda juga bisa berdonasi untuk mendukung pelestarian penyu di kawasan pulau ini. Cukup dengan membayar Rp 100.000, Anda sudah ikut andil dalam pelestarian hewan laut ini.
Setelah tukik yang sudah cukup besar dan siap di lepas, Anda bisa membantu melepaskan beberapa tukik dari bibir pantai. Jika Anda menuju di tengah laut dengan menggunakan perahu, akan terlihat beberapa penyu yang berenang bebas tanpa terusik kedatangan Anda.
2. Danau Air Asin
Genangan yang berisi air asin ini terletak di tengah-tengah pulau. Di kawasan danau air asin tersebut, ditumbuhi oleh lebatnya pohon mangrove. Anda bisa mengelilingi hutan mangrove ini dengan berjalan kaki, akan ada banyak habitat baru yang akan Anda temui di sana.
Burung jenis bangau akan banyak Anda temukan di setiap jalan menuju danau. Mulai dari yang hinggap di atas pohon, hingga yang beterbangan atau sedang migrasi dari negara tetangga. Warna putihnya bersih seperti tidak bisa terkena kotoran dari tanah atau air.
3. Terumbu Karang dan Patung yang Memukau
Pesona bawah laut dari Gili Meno ini sudah tidak bisa dituliskan dengan kata-kata. Banyak terumbu karang yang memiliki bentuk dan warna yang unik.
Ikan-ikan kecil yang bersembunyi di anemon laut akan terlihat seperti sedang bermain layaknya anak kecil yang sedang berbahagia. Bahkan anemon ini akan menari-nari mengikuti arus ombak yang menyebabkannya dapat bergerak.
Ada satu spot unik di bawah air laut kawasan wisata Gili Meno, yaitu patung dengan bentuk seperti manusia yang sedang bergandengan tangan. Dengan postur yang menyerupai manusia, patung ini melingkar satu sama lain dengan bergandengan tangan.
Antara terumbu karang dan patung bawa air ini, sama-sama memiliki nilai keindahan tersendiri. Seperti untuk patungnya sendiri, memiliki makna akan pentingnya persatuan dan kesatuan antar sesama manusia.
4. Banyak Penginapan Unik
Wisata Gili Meno ini merupakan tempat yang banyak didatangi oleh pengunjung dengan membawa berkeluarga. Banyak juga pengunjung yang mengajak pasangannya untuk berencana bulan madu.
Terdapat banyak penginapan yang berdiri di sekitar kawasan pulau, dengan berbagai tipe kamar yang bisa Anda pilih. Kamar dengan tipe keluarga hingga privat room dapat Anda sewa dengan berbagai jumlah harga.
Dengan banyaknya penginapan di kawasan wisata ini, para pengunjung tidak perlu bersusah payah saat akan mencari tempat untuk menginap. Jaraknya antara penginapan dan tempat wisata yang rata-rata dekat, membuat penginapan ini silih berganti didatangi pengunjung.
Alamat, Lokasi dan Tiket Masuk
Berada di Gili Indah yang tepatnya di bagian barat Kepulauan Lombok, para pengunjung yang akan mendatangi wisata ini harus menggunakan kapal untuk menyebrang.
Jika Anda berangkat menggunakan jalur air dari Bali, sebelumnya Anda akan diturunkan di Gili Trawangan terlebih dahulu. Setelah sampai di dermaga Teluk Nara atau dermaga Bangsal, Anda akan berganti kapal yang lebih kecil untuk sampai ke Gili Meno.
Harga untuk sewa kapal ke pulau eksotis ini dibandrol Rp 20.000 hingga Rp 100.000 dengan rata-rata perjalanan 30 menit. Dengan menggunakan kapal yang berukuran lebih kecil ini, Anda bisa sambil menikmati perjalanan yang melewati lautan berwarna biru cantik.
Untuk memasuki kawasan pulau tidak ada biaya yang dikenakan untuk para pengunjung yang akan datang. Namun, Anda akan membayar ongkos kendaraan dari Gili Trawangan menuju lokasi ini. Pembayaran lain adalah, saat Anda menggunakan fasilitas yang disediakan pihak pengelola wisata Gili Meno.
Ragam Aktivitas yang Menarik Dilakukan
Pesona Sunrise
Pesona matahari yang mulai muncul dari ufuk timur ini menarik banyak setiap pasang mata. Sinar matahari yang memiliki segudang manfaat ini bisa membantu menjaga kesehatan kulit Anda.
Pengunjung yang ingin menikmati pemandangan ini bisa menuju pinggiran pantai. Kemudian Anda bisa menggelar tikar atau kursi yang sudah Anda bawa. Usahakan berangkat lebih pagi saat ingin melihat sunrise, sebelum jam 6 pagi Anda harus sudah siap di pantai.
Menikmati pemandangan sunrise dengan cara berjemur di pinggiran pantai bisa menjadi pilihan. Jangan lupa untuk menggunakan sunblock dan sunglasses, agar sinar UV dari matahari tidak merusak permukaan kulit dan kornea mata Anda.
Snorkling
Menjelajahi kedalaman pantai yang berada di Gili Meno menjadi kegiatan favorit bagi banyak pengunjung. Berbagai kegiatan olahraga air dapat Anda lakukan saat berada di kawasan pantai ini.
Snorkling adalah salah satu kegiatan untuk melihat pesona bawah laut yang banyak dilakukan oleh pengunjung. Jangan risau jika Anda tidak memiliki peralatan untuk mendukung kegiatan satu ini.
Penduduk sekitar pantai ini akan menyediakan berbagai peralatan dan pakaian untuk Anda yang ingin melakukan kegiatan snorkling. Bahkan semua peralatan yang telah disediakan bisa Anda gunakan tanpa perlu membayar harga sewa, alias gratis.
Surfing
Olahraga yang membutuhkan papan selancar untuk memijakkan kaki ini bisa Anda lakukan saat ombak pantai yang berada di Gili Meno sedang besar. Sisi pantai bagian selatan dan timur dari pantai ini memiliki ombak yang cukup besar.
Bahkan banyak pengunjung dari luar negri yang memilih ombak di pantai ini untuk tempat surfing. Banyak yang mengatakan bahwa ketinggian ombak yang berada di pantai ini sangat pas untuk melakukan kegiatan asik yang menantang adrenalin.
Menaiki Kuda atau Cidomo
Mengelilingi pantai dengan cara menaiki kuda menjadi pilihan yang tepat saat Anda berada di Gili Meno. Cara ini bisa mengurangi rasa lelah Anda jika hanya dengan berjalan kaki untuk berkeliling pantai.
Dengan menggunakan kuda pun, Anda bisa berjalan di bibir pantai dengan jarak yang dekat. Untuk Anda yang baru pertama kali berkuda, tidak usah takut karena Anda akan didampingi. Perlu diingat bahwa pakaian yang simpel akan dengan mudah membantu pergerakan Anda.
Sudahkan Anda dengar nama ‘Cidomo’? Kendaraan tanpa motor ini menggunakan tenaga kuda untuk dapat berjalan. Bentuk dari kendaraan ini hampir mirip dengan delman, dengan satu kusir yang mengendalikan jalannya Cidomo.
Anda bisa menyewa Cidomo dengan harga Rp150.000- Rp200.000. Setelah menggunakan kendaraan ini, Anda bisa berkeliling pulau cantik ini tanpa rasa lelah. Kursi yang disediakan di belakang kusir bertujuan agar di duduki oleh para pengunjung.
Penginapan Murah di Sekitar Gili Meno
Terdapat banyak penginapan di sekitar Gili Meno Lombok yang dapat Anda temukan. Yang pertama ada penginapan Cnunk Bungalow. Tempat ini memiliki jarak 450 meter saja dari tempat wisata di pulau ini. Anda akan mendapatkan fasilitas yang cukup lengkap saat menyewa kamar di penginapan ini.
Dengan harga sewa kamar yang lebih murah, Anda akan mendapatkan kamar yang bersih dan diberikan sarapan gratis setiap paginya. Penginapan ini juga bisa antar jemput gratis dari bandara.
Selanjutnya ada penginapan Balenta Bungalow, yang memiliki pelayanan ramah dan pantai pribadi untuk para pengunjungnya. Hanya memakan waktu sekitar 4 menit saja, Anda sudah sampai di lokasi wisata yang berada di kawasan pulau.
Penginapan ini memberikan ijin kepada para pengunjungnya untuk membawa hewan peliharaan. Dengan pelayanan yang berbeda ini, pengunjung yang memiliki hewan peliharaan tidak akan susah payah mencari tempat penitipan hewan.
Terakhir, penginapan Villa Kinagu dengan gaya rumah pedesaan yang akan membuat Anda serasa berada di rumah sendiri. Penginapan ini memiliki jarak 1,5 km, dan hanya membutuhkan waktu 8 menit untuk sampai ke wisata Gili Meno.
Kolam renang yang telah disediakan pihak Villa Kinagu berada di luar ruangan yang menghadap langsung ke arah pantai. Terdapat juga pemandian air panas yang akan merelaksasikan tubuh Anda setelah seharian lelah berwisata.
Fasilitas Penunjang di Gili Meno
Selain pemandangan pantai yang indah bak surga tersembunyi, Gili Meno ini juga telah menyediakan beberapa fasilitas untuk menunjang para wisatawan yang berkunjung.
Pengunjung yang datang bisa menggunakan fasilitas pondok kecil yang terletak dipinggiran pantai. Agar tubuh Anda terhindar dari sinar matahari yang terik, pondok kecil ini perlu Anda singgahi sebentar. Bisa juga Anda beristirahat setelah bermain atau berolahraga di kawasan pulau.
Peralatan snorkling dan surfing bisa Anda dapatkan dari meminjam di penduduk sekitar. Para penduduk ini tidak mau jika dibayar setelah pengunjung menggunakan peralatan tersebut. Hal ini karena kebiasaan sikap ramah dari penduduk asli Lombok, yaitu saling meminjamkan barang.
Untuk hal-hal kecil seperti kamar mandi, tentunya pasti ada di setiap sudut dari Gili Meno. Ada juga kendaraan tidak bermotor yang bisa Anda sewa, karena kawasan ini melarang pengunjung menggunakan kendaraan bermesin untuk berkeliling di tempat tersebut.
Mulai dari kendaraan dengan memanfaatkan tenaga kuda, hingga sepeda yang bisa digunakan saat sore hari, agar tidak terkena sinar matahari yang terlalu terik. Dengan sepeda ini pula, laju kecepatan bisa Anda sesuaikan semampu Anda sendiri.
Itulah informasi beberapa fasilitas, kegiatan, dan rute menuju lokasi Gili Meno, Lombok. Wisata satu ini wajib masuk daftar liburan Anda bersama keluarga atau pasangan Anda. Tentunya akan lebih menarik jika mengunjungi tempat wisata ini dengan menginap beberapa hari di sana.