Harga Tiket: Rp 15.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Benteng, Kec. Campaka, Kab. Purwakarta, Jawa Barat. |
Saat sedang berada di Purwakarta, Anda pun bisa menjajal untuk singgah di objek wisata kekinian Urban Farming. Jika Anda berpikir destinasi satu ini merupakan tempat untuk bercocok tanam, hal tersebut tak sepenuhnya salah, karena destinasi ini hadir dengan konsep yang unik dan berwarna warni. Namun, disini Anda juga bisa untuk berjalan jalan sembari berfoto dengan latar belakang yang memukau. Lebih jelasnya Anda bisa simak ulasannya berikut ini.
Daftar Konten
Daya Tarik Wisata Urban Farming
Tempat wisata milik perusahaan benih hortikultura yakni PT East West Seed Indonesia atau Ewindo merupakan destinasi untuk berwisata sekaligus menjadi pusat pelatihan pertanian perkotaan. Ketika Anda berwisata ke daerah satu ini, Anda pun akan bisa mengenal lebih dekat mengenai media tanam hingga penyemaian benih.
Tak hanya itu saja, pelatihan pembibitan dari bermacam macam varietas hortikultura juga bisa Anda dapatkan di Kawasan Urban Farming. Apabila Anda memasuki kawasan ini, Anda pun pasti tidak menyangka jika lokasi satu ini merupakan tempat untuk pusat pelatihan pertanian. Hal ini dikarenakan saat memasuki gerbangnya, nuansa Eropa akan langsung Anda rasakan.
Dengan berdiri pada lahan seluas 6500 meter persegi, Anda pun akan puas untuk menjelajah wisata ini seharian penuh. Ditambah lagi dengan fasilitasnya yang terbilang cukup lengkap, tentu saja akan menunjang Anda yang ingin berjalan jalan maupun memiliki keingintahuan seputar pertanian perkotaan.
Destinasi wisata ini menjadi tempat unggulan bagi Anda yang ingin berlibur ke kota Purwakarta. Dengan konsep bangunan ala petani Eropa, maka Anda pun akan dibuat betah menghabiskan waktu di lokasi satu ini. Bahkan desain arsitekturnya pun akan terlihat sangat elegan dan mirip dengan yang asli.
Sehingga tak mengherankan jika tempat ini kerap kali dijadikan lokasi oleh pelancong untuk mengambil gambar atau sekedar berswafoto. Sebab rumah rumah Eropa tersebut sangatlah unik dan cocok dijadikan sebagai latar belakang untuk berfoto. Urban Farming menjadi salah satu lokasi wisata yang cocok digunakan untuk menghabiskan akhir pekan bersama keluarga.
Disini, Anda akan menemukan berbagai macam tanaman bunga yang berwarna warni. Tentu saja hal tersebut akan sangat memanjakan mata. Ditambah lagi dengan suasananya yang sejuk dan asri akan membuat Anda betah berlama lama di lokasi satu ini. Hal ini dikarenakan adanya pepohonan yang rindang, sehingga hembusan angin yang segar dapat Anda nikmati saat berada disini.
Alamat dan Rute Menuju Urban Farming
Bagi Anda yang ingin datang ke Urban Farming, destinasi wisata satu ini berada di Jalan Pertanian, Benteng, Cempaka di Purwakarta. Rute menuju tempat ini pun terbilang cukup mudah untuk dijangkau. Hal ini dikarenakan letaknya yang cukup strategis sehingga memudahkan siapa saja yang ingin mengunjunginya.
Walaupun wisata ini berada di lingkungan pedesaan, namun akses jalan yang telah mulus akan membuat Anda lebih mudah menjangkaunya. Jika Anda berangkat dari pusat kota Purwakarta, maka Anda pun akan menempuh jarak sekitar 10.5 kilometer. Sehingga, Anda akan membutuhkan waktu sekitar 25 menit hingga 30 menit untuk bisa sampai ke lokasi ini.
Rute yang bisa Anda tempuh adalah melalui jalan Ganda Negara. Selanjutnya, Anda bisa melanjutkan perjalanan menuju ke Jalan Ipik Gandamanah dan kemudian menuju ke Jalan Cempaka. Setelah itu, Anda akan memasuki kawasan Benteng, yang mana menandakan jika Anda telah dekat dengan lokasi wisata kekinian ini.
Di sekitar jalan ini, Anda juga akan menemukan papan petunjuk yang akan mengarahkan Anda menuju ke destinasi wisata ini. Namun, bagi Anda tidak yakin dengan arah yang ingin Anda tempuh atau baru pertama kali menuju ke wisata ini, maka Anda bisa menggunakan aplikasi peta digital yang ada di smartphone Anda untuk memandu jalan menuju kesini.
Harga Tiket Masuk Wisata Urban Farming
Harga masuk dari Urban Farming dapat dikatakan cukup terjangkau. Hal ini dikarenakan Anda hanya perlu untuk mengeluarkan uang senilai 15 ribu rupiah saja. Dengan harga tersebut, Anda sudah sekaligus mendapatkan satu jenis benih tanaman. Ditambah lagi, wisatawan bebas memilih bibit tanaman yang Anda inginkan.
Sedangkan untuk waktu bukanya sendiri yakni hari Selasa hingga Minggu. Anda bisa mulai menjelajah kawasan ini mulai pukul 8 pagi hingga pukul 4 sore. Tentu saja, dengan jam buka tersebut Anda bisa puas berjalan jalan dan menjelajah semua wahana yang ada di lokasi satu ini.
Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Urban Farming
1. Berfoto di Rumah Ala Eropa
Kegiatan pertama yang tak bisa Anda lewatkan saat berada di lokasi satu ini adalah berfoto. Ada banyak sekali spot menarik yang bisa Anda gunakan untuk mengabadikan gambar dengan latar belakang yang indah. Salah satunya adalah pada rumah dengan gaya Eropa yang mempesona.
Spot foto instagramable ini tak pernah sepi pengunjung lantaran memiliki latar belakang yang sangat unik. Rumah petani bergaya Eropa ini juga dicat dengan beragam warna seperti pink, hijau, kuning, dan biru. Ditambah lagi dengan banyaknya bunga dan tanaman yang ada di depannya akan membuat Anda tak ingin beranjak.
2. Belajar Bercocok Tanam
Urban Farming merupakan salah satu kegiatan yang sedang banyak digemari oleh masyarakat perkotaan. Untuk itu, lokasi satu ini pun juga memberikan Anda edukasi tentang bagaimana bercocok tanam di perkotaan. Latar belakang berdirinya tempat wisata ini juga dikarenakan untuk menggalakkan pertanian di kota dan juga termasuk dalam gerakan Green City Movement.
Saat berada disini, pengunjung pun akan diberikan kebebasan untuk belajar apapun yang mereka inginkan mengenai bercocok tanam. Bahkan terdapat trainer yang bertugas untuk mendampingi pengunjung lengkap dengan modul terkait teknologi pertanian. Sehingga Anda pun bisa belajar mengenai bagaimana memanfaatkan lahan yang terbatas untuk bercocok tanam.
Disini, Anda juga bisa belajar mengenai beberapa teknik seperti hidroponik, teknik vertikultur, dutch bucket dan juga lain sebagainya. Adapun berbagai macam kegiatan yang bisa Anda ikuti di wisata ini antara lain seperti penyemaian benih, pengenalan media tanam hingga pelatihan pembibitan hortikultura.
3. Berjalan Jalan di Kampung Mini
Bagi Anda yang suka menjelajah, maka Kampung Mini yang ada di Urban Farming Purwakarta menjadi wahana yang tidak boleh Anda lewatkan begitu saja. Disini, Anda akan menemukan wahana yang menyerupai tempat pemukiman. Hal tersebut dikarenakan terdapat sawah, peternakan kecil seperti ayam, angsa dan lainnya di lokasi satu ini.
Anda pun akan dibuat betah dengan nuansa yang ada disini. Sebab, pengunjung bisa berjalan jalan dan berkeliling area dari destinasi satu ini. ditambah lagi dengan suasananya yang sejuk akan membuat Anda tak akan merasa lelah meskipun menyusuri kampung mini ini dalam waktu yang lama.
Di wahana ini, Anda juga akan menemukan beragam jenis tanaman yang tertata dengan rapi dan apik. Terdapat makna tersendiri dari pembuatan wahana kampung mini ini. dimana desainnya memang dibuat untuk menginspirasi bagi masyarakat yang tinggal di perkotaan dan ingin menata tanaman di lahan sempit yang dimilikinya.
4. Mengunjungi Mini Zoo
Bagi Anda yang mengajak si kecil berada disini, maka Mini Zoo juga tak bisa Anda lewatkan begitu saja. Hal tersebut dikarenakan Anda bisa memperlihatkan secara langsung beberapa hewan ternak yang dibiarkan berkeliling dengan bebas disini. Tentu saja wahana ini dapat menjadi sarana edukasi yang menyenangkan bagi sang buah hati.
5. Berjalan Jalan di Perkebunan
Saat menginjakkan kaki ke lokasi satu ini, maka Anda pun akan terbuai dengan banyaknya tanaman yang tumbuh berwarna warni. Perkebunan yang ada di Urban Farming dapat menjadi salah satu lokasi latar belakang foto yang unik. Selain itu, saat berada disini Anda tak hanya akan berjalan jalan biasa saja, akan tetapi juga akan mendapatkan ilmu yang bermanfaat.
Hal ini terlihat ketika Anda memasuki kawasan ini, maka Anda pun akan mendapatkan satu bungkus benih atau bibit dari sayuran maupun buah. Bibit yang Anda dapatkan tersebut bisa Anda tanam di lingkungan perkebunan di wisata hits ini. tentu saja, wisata ini akan memberikan nuansa yang berbeda dibandingkan dengan destinasi yang lain.
Fasilitas yang Bisa Ditemukan di Urban Farming Purwakarta
Saat berada di Urban Farming ini, Anda pun akan dimanjakan dengan fasilitas yang tersedia di destinasi satu ini. Hal tersebut dikarenakan wisata ini telah menjadi salah satu destinasi unggulan di kota Purwakarta sehingga pembenahan akan fasilitas yang ada pun diperbarui guna menunjang kenyamanan dari wisatawan.
Dengan kualitas dari pelayanan yang ada di wisata ini, membuat pengunjung juga akan semakin betah untuk menghabiskan waktu di lokasi satu ini. Adapun fasilitas tersebut adalah kantin yang berfungsi sebagai tempat untuk menikmati berbagai kuliner lezat yang akan mengenyangkan perut Anda.
Di kantin ini, Anda pun bisa sekaligus untuk beristirahat dan bersantai sembari menikmati hidangan khas yang enak. Tak hanya itu saja, di kantin ini juga tersedia berbagai macam pilihan menu dengan harga yang cukup terjangkau. Bagi Anda yang ingin membeli oleh oleh, maka di Urban Farming juga terdapat pusat oleh oleh yang bisa Anda kunjungi.
Banyak dari wisatawan yang menyempatkan untuk membeli oleh-oleh yang unik sebelum meninggalkan tempat wisata ini. Ada banyak souvenir yang bisa Anda pilih, mulai dari makanan, tas, kaus dan juga pernak pernik lain yang sangat unik untuk dibawa pulang atau diberikan kepada keluarga di rumah.
Di Kawasan wisata juga terdapat mushola, sehingga pengunjung bisa berjalan jalan di lokasi ini tanpa perlu khawatir tidak bisa beribadah tepat waktu. Ditambah lagi, mushola tersebut juga sangat nyaman digunakan. Bagi Anda yang tidak membawa peralatan sholat, disini juga telah disediakan mukenah dan sajadah untuk Anda beribadah.
Untuk toiletnya sendiri, tempat ini juga memiliki toilet yang sangat bersih. Ditambah lagi juga wangi dan juga terawat. Sehingga Anda pun tak perlu khawatir menggunakan toilet yang tersedia saat sedang berwisata ke lokasi satu ini untuk berlibur.
Ada banyak sekali kegiatan yang bisa Anda lakukan di lokasi satu ini. oleh karena itu, bagi Anda yang masih bingung untuk menghabiskan akhir pekan di Purwakarta, Urban Farming dapat menjadi salah satu lokasi yang bisa Anda kunjungi. Lokasinya yang apik dan sejuk menjadi salah satu keunggulan lain yang bisa Anda dapatkan di sini.