Harga Tiket: Rp 6.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Pamugaran Bulak Laut, Desa Pananjung, Kec. Pangandaran, Kab. Pangandaran, Jawa Barat. |
Jawa Barat menjadi salah satu daerah di Indonesia yang menawarkan banyak destinasi wisata. Anda bisa menemukan deretan pegunungan sejuk, perbukitan, wisata untuk keluarga hingga wisata bahari. Jika Anda berniat untuk menikmati wisata baharinya, Anda bisa mengunjungi Pantai Pangandaran. Menawarkan pesona yang luar biasa, dijamin liburan Anda akan berkesan jika mengunjungi pantai ini. Simak ulasannya berikut.
Daftar Konten
Sekilas Tentang Pantai Pangandaran
Nama pantai ini sendiri tentunya tidak asing di telinga para pecinta bahari. Keindahannya bahkan tidak hanya terkenal di kalangan wisatawan lokal saja, tetapi juga wisatawan luar negeri. Pantai cantik ini sendiri termasuk dalam wilayah kabupaten Pangandaran.
Pantai satu ini termasuk pantai yang memiliki garis pantai yang cukup panjang dan juga luas. Terbagi menjadi dua bagian, yaitu pantai Pangandaran Barat dan Pangandaran Timur. Bagian barat seringkali dikenal dengan sebutan Pantai Pananjung. Kedua bagian ini dipisahkan oleh daratan yang menjorok ke laut atau disebut teluk.
Kendati masih menjadi bagian dari pantai ini, keduanya ternyata memiliki karakteristik yang berbeda. Pada bagian barat, Anda akan menemukan pantai yang lebih landai dan cocok untuk habiskan waktu bersama keluarga. Hal ini dikarenakan pada bagian barat memiliki gelombang air yang tenang sehingga aman untuk berenang.
Berbeda dengan bagian timur, Anda akan lebih banyak menemukan tambak tambak ikan. Bagian yang didominasi oleh pasir pantai juga akan lebih sedikit. Tetapi Anda akan menemukan dermaga di bagian daratannya yang langsung menjorok ke bagian lautnya. Keduanya sama sama memiliki pasir pantai putih lembut dengan air yang jernih.
Daya Tarik Wisata Pantai Pangandaran
Wisata pantai ini memiliki panorama yang tak kalah mempesona dibandingkan pantai lainnya. Menjadi bagian dari pantai Selatan, tetapi pantai satu ini memiliki ombak yang masih terbilang aman. Pantai ini juga langsung menghadap ke Samudra Hindia sehingga sudah bisa dipastikan jika memiliki air yang bersih dan membuat ingin segera menceburkan diri.
Daya tarik yang dimiliki oleh Pantai Pangandaran terbilang melimpah. Mulai dari pemandangan yang mengagumkan, hingga sering dijadikan sebagai tempat untuk melaksanakan festival andalan. Mulai dari festival Layang Layang Internasional hingga hajat laut yang dilakukan di bulan Muharram.
Hajat laut dilakukan sebagai ucapan terimakasih akan karunia Tuhan. Masyarakat akan melarung sesaji ke laut, lokasinya ada di bagian pantai Timur Pangandaran. Event event yang ada tak hanya menjadikan nama pantai ini semakin dikenal. Tetapi juga selalu jadi jujugan wisatawan ataupun pecinta fotografi.
Anda juga bisa menjelajah bagian pantainya, dimana di Pantai Pangandaran ada setidaknya 3 spot andalan. Yang pertama adalah Pantai Pananjung atau bagian barat yang sangat sayang untuk dilewatkan. Selain memiliki ombak yang tak terlalu besar, mereka yang gemar berburu foto juga selalu mengunjungi spot ini.
Spot ini juga memiliki perlindungan satwa, sehingga Anda bisa sekalian berjumpa dengan hewan hewan tersebut. satwa yang dilindungi ini mulai dari monyet hingga rusa bisa Anda jumpai di sini. Tak kalah menarik, Anda juga bisa menemukan gua alami dan buatan. Gua buatan di area ini dibuat saat masa penjajahan Jepang di PD ke II.
Daya tarik pantai ini juga terpancar dari area timurnya yang menawarkan banyak kuliner seafood yang menggugah. Anda juga bisa sekalian berburu oleh oleh berupa hasil laut segar di kawasan ini. Tidak ketinggalan spot untuk berburu souvenir murah yang banyak diburu wisatawan.
Dibalik pesonanya yang luar biasa, pantai ini ternyata juga menyimpan legenda yang tak bisa dipisahkan. Pantai Pangandaran seperti pantai di kawasan Selatan Jawa lainnya, dimana sangat berkaitan erat dengan Nyi Roro Kidul. Untuk itu, ada mitos dan larangan yang berkembang dan masih banyak dipercaya hingga saat ini.
Salah satunya adalah larangan orang Bandung untuk mandi di sekitar pantai ini. Menurut mitos, orang mandi yang nekat mandi akan terkena musibah seperti terbawa ombak atau tenggelam. Ada cerita yang melatar belakangi mitos yang beredar ini dan masih berhubungan dengan kerajaan Pajajaran di zaman dahulu.
Adanya mitos dan legenda yang berkembang tentu saja menjadikan daya tarik pantai ini semakin banyak. Percaya atau tidak dengan mitosnya, pastikan Anda untuk tetap berhati hati ketika bermain di area pantai ini. Baik untuk orang Bandung ataupun bukan, semua kejadian yang tidak diinginkan bisa saja terjadi jika ada kecelakaan atau kelalaian.
Alamat dan Rute Menuju Pantai Pangandaran
Panta mempesona ini berada di Jl. Pamugaran Bulak Laut, Desa Pananjung, Kec. Pangandaran, Jawa Barat. Jaraknya sekitar 91 km dan Anda bisa menempuhnya dari Kabupaten Ciamis. Sementara jika memulai perjalanan dari Bandung, Anda akan menempuh jarak sekitar 212 km. Lokasi pantai ini sendiri berbatasan dengan Kabupaten Cilacap, Tasikmalaya dan Cilacap.
Ada banyak kendaraan yang bisa mengantarkan Anda untuk sampai ke Pantai Pangandaran. Mulai dari menggunakan kendaraan pribadi hingga berpetualang memanfaatkan kendaraan umum. Untuk kendaraan umum, bus dari Jakarta yang memiliki rute langsung ke kawasan Pangandaran bisa dijadikan pilihan. Atau Anda juga bisa menggunakan transportasi udara, turun di Bandara Nusawiru, Pangandaran.
Untuk sampai di pantai ini ada beberapa rute yang bisa Anda gunakan. Untuk rute pertama adalah rute yang ditujukan untuk Anda yang berangkat dari Bandung. Nantinya Anda akan melewati Tasikmalaya dan dilanjutkan ke arah Banjar sampai akhirnya di Pangandaran. Rute ini adalah rute yang paling banyak digunakan dan banyak petunjuk jalan yang memandu jalan Anda.
Rute yang kedua bisa melalui rute Selatan Jawa Barat. Memang rute satu ini terbilang lebih jauh, tetapi sangat seru. Apalagi bagi Anda yang hobi touring karena medannya yang menantang. Jalurnya dimulai dari Bandung menuju Pangalengan. Kemudian dilanjutkan ke Cisewu, Rancabuaya, Pameungpeuk, Cipatujah barulah sampai di Pangandaran.
Harga Tiket Masuk Wisata Pantai Pangandaran
Menikmati keindahan yang dimiliki pantai Pangandaran tak membutuhkan biaya yang banyak. Harga tiket masuk Kawasan pantai terbilang cukup terjangkau. Dimana harganya ditentukan berdasarkan kendaraan Anda. Karena nantinya tiket masuk sudah akan disatukan dengan biaya parkir dari kendaraan yang Anda gunakan.
Untuk Anda yang berjalan kaki, harga tiketnya cukup terjangkau yakni kisaran Rp 6 ribuan saja. sementara pengguna sepeda motor mulai Rp 14 ribu. Semakin besar kendaraan yang digunakan maka akan semakin tinggi tiket masuk yang dikenakan. Seperti misalnya jika menggunakan Bus Besar, harga tiket bisa hingga Rp 310 ribuan.
Tiket berlaku untuk semua pengunjung, tidak dibedakan untuk dewasa maupun anak anak. Begitu juga dengan harinya, dimana di awal tahun 2021 harga tiket di hari biasa dan hari libur tidak berbeda. Kalaupun nantinya akan ada kenaikan, diperkirakan kenaikannya tidak akan terlalu tinggi.
Sementara untuk jam operasionalnya, Anda bisa datang kapan saja dari pagi hingga malam hari. Dari hari Senin sampai hari Minggu, Anda bisa datang pukul 09.00 pagi sampai pukul 21.00 malam. Anda yang tidak berencana untuk berenang, bisa datang saat sore hari. Karena pada saat itu, Anda akan bisa menikmati pesona sunsetnya yang menawan.
Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Pantai Pangandaran
1. Menelusuri Jalur Pantainya
Kegiatan pertama yang pastinya akan dilakukan adalah menelusuri jalur pantainya. Seperti yang dibahas sebelumnya, pantai ini memiliki garis pantai yang panjang. Anda bisa menjelajah bibir pantai, bermain dengan ombak atau bermain pasir. Jika ingin merasakan suasana yang berbeda, Anda bisa menaiki kuda untuk berkeliling.
Atau Anda juga bisa menyewa sepeda untuk menyusuri garis Pantai Pangandaran.Udaranya yang sejuk dengan semilir angin, akan membuat Anda betah berlama lama di pantai ini. Bersantai sembari mendengarkan deru ombak juga bukanlah ide yang buruk. Beberapa justru menggelar tikar kemudian berpiknik di area pantai ini.
2. Berenang
Anda yang singgah di bagian Barat, Anda bisa berenang karena ombaknya yang landai. Pantai dengan pasir putih, air jernih siapa yang tidak akan jatuh hati. Walaupun bisa berenang, sebaiknya Anda tetap berhati hati. Beberapa bagian ada yang tetap memiliki ombak yang cukup besar.
3. Menjajal Water Sport
Apakah Anda termasuk yang hobi menjajal olahraga air yang ekstrim? Jika iya maka Anda harus menjajal water sport yang ada di kawasan Pantai Pangandaran. Ada wahana banana boat yang sangat seru jika dinaiki bersama rekan atau keluarga. Atau menjajal Jet Ski untuk berkeliling di area pantai. Ada lagi hopping beach yang tak kalah menarik dicoba.
4. Berburu Sunset dan Sunrise
Mengunjungi pantai tanpa berburu sunrise maupun sunsetnya memang tidak lengkap. Pangandaran, termasuk pantai dengan pesona matahari tenggelam dan terbit yang memukau. Dengan begitu Anda bisa sekalian berburu foto instagramable di pantai cantik ini. Suasana romantis juga begitu kental saat fenomena alam ini terjadi.
Fasilitas yang Bisa Ditemukan di Pantai Pangandaran
Yang tidak boleh diabaikan jika berkaitan dengan tempat wisata adalah fasilitasnya. Mengingat fasilitas ini memang akan membuat Anda lebih nyaman dalam menikmati keindahannya. Di Kawasan pantai, Anda bisa menemukan fasilitas pendukung yang memadai. Seperti adanya area parkir yang luas dan aman.
Tidak hanya itu, Anda juga bisa menemukan toilet serta ruang ganti. Selama Anda berlibur Anda juga tidak akan melewatkan ibadah, karena tersedia mushola yang bersih. Anda yang tidak sempat membawa makanan, juga bisa mengandalkan lapak penjual makanan yang ada di sekitar pantai ini. Olahan laut di area pantai terkenal dengan rasanya yang ciamik.
Menu yang ditawarkan di area pantai Pangandaran ini juga sangat beragam. Bagi Anda yang ingin berlama lama menikmati pesona baharinya, Anda bisa menginap. Untuk mendapatkan penginapan di Pangandaran tidaklah sulit. Ada banyak jenis dan harga yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Harga penginapan mulai Rp 200 ribu per malam bisa Anda temukan di sini.
Fasilitas penunjang seperti telekomunikasi, money changer hingga cafe bisa Anda temukan. Keamanan dan kenyamanan pantai ini juga layak untuk mendapatkan acungan jempol. Tersedia pemandu wisata, pusat informasi hingga penjaga pantai untuk melayani kebutuhan pengunjung akan wisata di pantai ini.
Mengunjungi Pantai Pangandaran ketika liburan tiba tentunya akan sangat menyenangkan. Apalagi jika Anda pergi dengan rombongan, selain harga tiketnya akan lebih murah juga bisa lebih seru. Berbagai aktivitas menarik bisa dilakukan bersama sama untuk menjadi momen liburan yang tak terlupakan. Tertarik untuk berkunjung ke pantai kondang ini?